Nuryanto dan Abdul Azis segera Diperiksa Polisi

Kasus Mobilisasi Massa di TPS 19 Bengkong Sadai Berlanjut ke Penyidikan

BATAM – swarakepri.com : Kasus mobilisasi massa di TPS 19, Kampung Belimbing, Bengkong Sadai Batam yang melibatkan Nuryanto dan Abdul Azis selaku Calon Legislatif(Caleg) DPRD Batam dari Partai PDIP dan Caleg DPRD Kepri dari Partai Demokrat berlanjut ke tahap penyidikan.

Hal tersebut ditegaskan oleh Pokja Hukum dan Penindakan Pelanggaran Panwaslu Batam, Syailendra Reza, Selasa(15/4/2014).

Menurut Reza penanganan kasus tersebut sudah dilimpahkan Panwaslu Batam ke pihak Polresta Barelang untuk penyidikan lebih lanjut.

“Kami sudah melimpahkan kasus tersebut ke pihak kepolisian termasuk barang bukti yang didapat,” ujar Reza.

Kapolresta Barelang, Kombes Hendra Suhartiyono ketika dikonfirmasi membenarkan pernyataan Panwaaslu Batam. Ia mengaku penyidikan kasus mobilisasi massa yang melibatkan dua Caleg tersebut saat ini sedang dilakukan penyidikan.

“Penyidikan kasus ini paling lama dilakukan selama 2 minggu ke depan,” jelasnya.

Menurutnya dari hasil penyidikan sementara, kasus ini sudah ditemukan unsur pidananya. Dan sebelum dilimpahkan ke Kepolisian sebelumnya sudah dilakukan koordinasi dengan Penegakan Hukum Terpadu(Gakkumdu) yang terdiri dari Kepolisian, Kejaksaan dan Panwaslu.

Hendra mengatakan bahwa dalam waktu dekat ke dua Caleg tersebut akan dimintai keterangan oleh penyidik untuk melengkapi proses penyidikan.(red/ton)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

5 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

12 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.