Categories: BATAM

Nuryanto Nilai Pemko Gagal Tekan Harga Sembako

BATAM – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam Nuryanto, kritisi program sembako murah pemerintah kota (Pemko) Batam. Menurutnya program tersebut tidak bisa menekan stabilitas harga bahan pokok secara jangka panjang.

Nuryanto mengatakan bahwa sebenarnya program sembako murah yang dilakukan oleh pemerintah sudah cukup baik. Sayangnya program tersebut hanya sebatas menjawab masalah dalam jangka pendek atau kebutuhan sesaat.

“Saya melihat pemerintah Kota harus membuat program kebijakan yang kira-kira bisa menekan harga-harga kebutuhan pokok,” ujar pria yang akrab di sapa cak Nur di ruang kerjanya, Kamis (17/10/2019).

Kritik ini disampaikan Cak Nur usai pertemuan perwakilan organisasi pekerja dengan pimpinan DPRD Batam terkait kenaikan upah minimum kota (UMK) Batam 2020 mendatang.

Menurut Cak Nur, kesejahteraan hidup tidak hanya diukur dari seberapa besar penghasilan seseorang. Hal yang terpenting menurutnya bukanlah mengenai tingginya upah melainkan faktor kebutuhan pokok seseorang.

“Pemerintah tidak bisa menekan stabilitas harga bahan pokok,” tegas dia.

Untuk itu ia mengatakan bahwa pemerintah harus menekan harga kebutuhan pokok seperti sembako, transportasi serta kebutuhan pokok lainnya agar kebutuhan hidup masyarakat tidak terlalu tinggi.

“Jika pemerintah dapat menekan dan memperkecil harga satuannya, kebutuhan masyarakat tidak akan terlalu tinggi,” katanya yakin.

Dalam pertemuan dengan organisasi pekerja tersebut Cak Nur juga menghimbau kepada para pelaku usaha untuk mengikuti arahan dari dewan pengupahan soal besaran UMK 2020.

“Ikutilah arahan dan ketentuan yang berlaku. Kalau emang UMK jadi Rp 4,1 Juta semua pihak harus taat dan semua pihak harus melaksanakan itu,” pungkas Cak Nur.

 

 

 

 

Penulis: Jacob
Editor: Abidin

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

2 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.