Categories: HeadlinesPOLITIK

Nyaleg, Tenaga Ahli Sekwan DPRD Batam belum Mundur

BATAM – swarakepri.com : Beberapa orang Tenaga Ahli Sekretaris Dewan(Sekwan) DPRD Batam yang namanya sudah masuk dalam Daftar Calon Tetap(DCT) untuk pemilihan legislatif 2014 sampai saat ini masih belum mengajukan pengunduran diri. Hal tersebut melanggar Undang-undang KPU Pusat dan juga mengganggu kinerja sebagai staf tenaga ahli.

Dari informasi yang berhasil dihimpun media ini dilapangan, diperkirakan masih ada sekitar 8 orang tenaga ahli yang jadi Caleg yang masih bercokol di DPRD Batam. Tenaga ahli yang berasal dari beberapa partai ini bertugas di Komisi dan Fraksi yang ada di DPRD Batam.

Suriadji, S.Si, mantan Tenaga Ahli Sekwan DPRD Batam kepada swarakepri mengungkapkan bahwa dua bulan sebelum diumumkannya Daftar Calon Tetap(DCT) ia sudah mengundurkan diri sebagai Tenaga Ahli di DPRD Batam.

Ia mengaku hal tersebut dilakukannya karena kesadaran untuk menjalankan aturan dalam Undang-undang KPU yang menyatakan bahwa Tenaga Ahli harus mengundurkan diri jika ikut menjadi Calon Legislatif.

Terkait adanya beberapa orang Tenaga Ahli yang masih belum mengundurkan diri, Suradji mengharapkan ada ketegasan dari Sekretaris Dewan(Sekwan) selaku pimpinan. Karena keberadaan mereka(tenaga ahli,red) di Dewan sudah tidak efektif.

“Kinerja mereka pasti terganggu. Dan bisa jadi kinerjanya juga tidak obyektif,” ujar Calon Legislatif Partai Keadilan Sejahtera(PKS) dari Dapil Batam B Kepri V ini, Rabu(28/8/2013) di Batam Center.

Suradji kembali menegaskan agar Sekwan DPRD Batam bisa tegas menjalankan Low Enforcement(penegakan hukum) terkait keberadaan tenaga ahli yang saat ini masih belum mengundurkan diri.

“Jika Tenaga Ahlinya tidak punya kesadaran sendiri untuk mengundurkan diri, Sekwan harus tegas menjalankan aturan,” tegas Suradji.(red)

 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

2 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.