Categories: NASIONAL

Pakar Pendidikan: Ujian Nasional Sudah Ketinggalan Zaman

JAKARTA-Pakar pendidikan dari Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Ace Suryadi mengatakan Ujian Nasional yang selama ini diberlakukan pemerintah tidak lagi sesuai dengan zaman. Karena itu, ia mendukung Mendikbud Nadiem Makarim, yang akan menghapus Ujian Nasional.

“Saya usul Ujian Nasional seperti ini dihapus saja,” katanya, Kamis (28/11/2019).

Menurut Ace, Ujian Nasional yang dilaksanakan di Indonesia lebih mengukur prestasi akademik secara teori. Akibatnya bisa menyudutkan bahkan menghukum anak yang tidak hafal teori.

“Anak tersebut dicap sebagai anak yang bodoh padahal mereka punya segudang potensi bakat, minat dan kemampuan lain yang tidak dikembangkan dan tidak diukur dalam Ujian Nasional,” ujarnya.

Pelaksanaan Ujian Nasional, menurutnya, rangkaian kekeliruan dalam proses pembelajaran yang juga sangat teoritis dan membosankan. Meskipun setuju dihapus, ujian masih bisa dilakukan oleh guru dan sekolah.

Sementara Ujian Nasional bentuk lain oleh pemerintah disarankan untuk menguji literasi dasar, bakat, minat dan kemampuan terpakai.

“Dengan syarat kurikulum juga berubah ke arah yang sama,” kata dosen program studi Pendidikan Masyarakat UPI Bandung itu.

Ujian Nasional yang selama ini berjalan menurut Ace sudah ditinggalkan negara-negara maju seperti Amerika Serikat dan Australia. Menguji literasi, bakat, minat dan kemampuan siswa secara teknis dinilainya mudah seperti yang telah dilakukan Australia lewat NAPLAN (National Assessment Program for Literacy and Numeracy).

Hasil penilaian diumumkan secara terbuka dan dijadikan sebagai dasar untuk menentukan kualitas sekolah. Hasil itu juga menjadi acuan orangtua untuk memilih sekolah yang terbaik untuk anak-anaknya.

Sebelumnya diberitakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim berencana meninjau Ujian Nasional.

Keinginan menghapus ujian nasional pertama kali dicetuskan oleh Nadiem Makarim dua pekan setelah ia resmi menjabat Mendikbud. Nadiem mengatakan akan mengkaji pelaksanaan ujian nasional serta penerimaan siswa baru berdasarkan zonasi.

 

 

 

 

Sumber: Tempo.co

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

4 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

6 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

8 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

8 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

8 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

9 jam ago

This website uses cookies.