KEPRI – Menjelang masuknya tahun ajaran baru tahun 2022, SMA/SMK se-Kepulauan Riau telah mulai melaksanakan penerimaan siswa baru melalui Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) online. Untuk melihat perkembangan dan memastikan kelancaran pelaksanaannya, Ketua Komisi IV DPRD Kepri sekaligus Ketua TP-PKK Kepri Hj. Dewi Kumalasari Ansar melakukan kunjungan ke SMKN 1 Tanjung Uban, Bintan, Selasa (21/5/2022).
Pada kesempatan itu Dewi Ansar didampingi para anggota Komisi IV DPRD dan Kepala Dinas Pendidikan Kepri Andi Agung sekaligus beraudiensi dengan jajaran Kepala Sekolah dan Majelis Guru SMKN 1 Tanjung Uban membahas perkembangan dan hambatan-hambatan saat pelaksanaan PPDB.
Komisi IV DPRD Kepri sendiri merupakan komisi yang membidangi pendidikan dan kesejahteraan rakyat. Kemudian sekolah setingkat SMA/SMK berada di bawah naungan Dinas Pendidikan Provinsi Kepri.
Menurut Dewi Ansar, dewasa ini pelaksanaan PPDB mesti selalu ditinjau dan diawasi pelaksanaannya. Hal ini bertujuan agar hambatan-hambatan yang dihadapi dapat segera diatasi.
“Juga agar pelaksanaannya sesuai target, sehingga tidak mengganggu jadwal pembelajaran yang telah disusun” ujar Dewi Ansar.
Page: 1 2
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…
JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…
Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…
Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…
Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…
Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…
This website uses cookies.