Categories: BATAMBP BATAM

Pelajar Antusias Sambut Piala Kepala BP Batam Jilid III

BATAM – Penyelenggaraan turnamen futsal Piala Kepala BP Batam Jilid III 2023 mendapat sambutan hangat dari kalangan pelajar tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Rangga (17), siswa SMP Negeri 41 Batam, mengaku sangat antusias menyambut turnamen yang mendapat dukungan penuh dari H. Muhammad Rudi tersebut.

Menurutnya, Piala Kepala BP Batam menjadi salah satu ajang bergengsi di Batam sejak dua tahun terakhir.

“Kami sudah berlatih keras untuk ikut turnamen ini. Tim dalam kondisi sangat siap,” ujarnya saat Technical Meeting di Gedung IT Centre, Jumat (1/12/2023).

Senada dengan Rangga, Robi (15) siswa lainnya, mengaku sudah mempersiapkan diri sejak beberapa bulan lalu demi mengikuti turnamen Piala Kepala BP Batam.

Bukan tanpa alasan, sebanyak 32 tim tingkat SMP/sederajat di Batam bakal meramaikan kompetisi tersebut.

“Kami sudah sangat siap. Semoga mendapat hasil terbaik,” katanya.

Sementara, Kepala BP Batam, Muhammad Rudi mengungkapkan bahwa pelaksanaan turnamen bertujuan untuk mendorong peningkatan prestasi seluruh atlet futsal.

Rudi mengatakan, prestasi atlet tak terlepas dari pembinaan yang maksimal serta kompetisi rutin sebagai tolak ukur keberhasilan.

“Turnamen ini sebagai bentuk dukungan pembinaan olahraga di Batam. Selain ajang mengukir prestasi, jadikan ajang ini sebagai wadah untuk mempererat silaturahmi,” ujarnya, Senin (4/12/2023).

Selain kategori pelajar tingkat SMP, turnamen futsal Piala Kepala BP Batam Jilid III juga dibuka untuk kategori pelajar tingkat SMA dan umum.

Di kategori umum, juara pertama akan mendapatkan hadiah sebesar Rp 25 juta disertai trofi serta piagam penghargaan.

Sedangkan kategori pelajar, juara pertama akan mendapat uang pembinaan sebesar Rp 15 juta serta trofi dan piagam penghargaan.

“Saya harapkan, banyak bibit potensial lahir dari kejuaraan ini,” tambah Rudi./Humas BP Batam

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

8 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

10 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

10 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

18 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

23 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

24 jam ago

This website uses cookies.