Pemerintah Pastikan Pengamanan G20 Maksimal – Laman 3 – SWARAKEPRI.COM
NASIONAL

Pemerintah Pastikan Pengamanan G20 Maksimal

Polisi berbaris saat berlangsungnya parade keamanan dalam persiapan menjelang pertemuan G20 di Bali, Senin, 7 November 2022. (AP/Firdia Lisnawati)

Untuk pengamanan seluruh delegasi, polisi akan melakukan pemantaua sejak kedatangn di bandara, hingga ke tempat menginap dan venue pertemuan puncak. Polri juga menempatkan personel mereka di ring 1 pengamaman, khususnya petugas-petugas yang terlibat dalam pengalaman VVIP.

Para pengawal kehormatan militer berbaris ke lapangan saat parade keamanan dalam persiapan menjelang pertemuan G20 di Bali, Senin, 7 November 2022. (AP/Firdia Lisnawati)

“Kita juga mempersiapkan command center, sehingga titik-titik dari perjalanan itu bisa kita ikuti dari CCTV yang ada. Kemudian GPS-GPS yang ada, sehingga apabila kemudian ada permasalahan, maka segera kita persiapkan rute-rute alternatif,” ujar Listyo.

Pada Senin (7/11), TNI dan Polri juga melakukan gelar pasukan di lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar, untuk memastikan seluruh kesiapan.

“Kita laksanakan pengecekan langsung, berbagai macam peralatan yang kita miliki. Sehingga masing-masing memiliki kesiapan terkait dengan pelaksanaan tugasnya, mulai dari kondisi normal sampai dengan kondisi kontijensi,” tegas Kapolri./VOA

Laman: 1 2 3

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top