Categories: DAERAHKarimunKEPRI

Pemkab Karimun Buka Rekrutmen Kedua Balon Dewan Pengawas BUMD

Karimun – Pemerintah Kabupaten Karimun kembali membuka kesempatan yang kedua bagi Pejabat Pemerintah Daerah yang tidak melaksanakan pelayanan publik untuk mengisi formasi jabatan bakal calon (Balon) anggota Dewan Pengawas BUMD (Badan Usaha Milik Daerah) sektor BUP dan PDAM Tirta Karimun periode 2018-2022.

Hal itu disampaikan Bupati Karimun, Aunur Rafiq melalui Sekertaris Daerah (Sekda), H Muhammad Firmansyah kepada media ini melalui rilis resminya, Selasa (20/11/2018). Dikatakan, pelaksanaan rekrutmen tahap kedua itu dikarenakan sepinya pelamar yang mendaftar menjadi balon angggota Dewan pengawas pada dua BUMD, sektor Badan usaha Pelabuhan (BUP) dan sektor Pengawas Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Karimun.

“Kesempatan kedua ini dibuka karena pejabat Dewan Pengawas Kedua BUMD yang lama telah berakhir masa jabatan dan ada yang telah mengundurkan diri disebabkan akan mengikuti pemilihan legislatif di DPRD Provinsi Kepulauan Riau tahun 2019,” jelasnya.

Guna menghindari kekosongan jabatan dalam jangka waktu lama serta mempertimbangkan pelaksanaan tugas-tugas yang dipercayakan pada Direksi, sangat diperlukan pengawasan oleh Dewan Pengawas pada masing-masing BUMD dalam menjalankan bisnis perusahaan. Untuk itu, maka Pemkab Karimun perlu segera melakukan proses pemilihan Dewan Pengawas melalui seleksi.

Dijelaskan, sejak pengumuman rekrutmen pertama yang telah dipublikasi pada tanggal 06 November 2018 sampai dengan terakhir batas pendaftaran hari Senin tanggal 19 November 2018, baru Dua calon pendaftar atau pelamar yang menyerahkan berkas langsung kepada Kepala Bagian (Kabag) Perekonomian Pemkab Karimun, Dedi Sahori selaku panitia pelaksana seleksi.

“Kedua pelamar, dari unsur Independen berasal dari kalangan profesional, sedangkan dari unsur lainnya berasal dari kalangan Pejabat Pemerintah Daerah baik Provinsi maupun Kabupaten/Kota khususnya yang berada di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) ini belum satupun yang mendaftar,” tambahnya.

Padahal tambahnya, kalau merujuk pada Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 54 Tahun 2017 junto peraturan Kemendagri Nomor 37 Tahun 2018, jumlah dan komposisi untuk mengisi formasi jabatan balon anggota Dewan Pengawas BUMD Karimun sektor BUP dan sektor PDAM Tirta, adalah berasal dari kalangan Pejabat Pemerintah Daerah.

Berdasarkan hasil rapat panitia
seleksi, untuk memenuhi ketentuan dan persyaratan maka dibuka kesempatan kedua bagi yang ingin melamar menjadi balon Dewan Pengawas, pada tanggal 21 November 2018 hingga tanggal 29 November 2018 mendatang. Hasil seleksi administrasi, akan dipublikasikan pada tanggal 30 November 2018.

“Sedangkan pelaksanaan Tes Uji Kelayakan dan Kepatutan (Fit and Proper Test) akan dilakukan pada tanggal 12 sampai dengan tanggal 14 Desember 2018,” pungkasnya.

Diharapkan, dengan dibukanya kesempatan rekruitmen kedua ini, banyak pelamar yang mendaftar. Baik dari kalangan independen maupun pejabat daerah. Sehingga akan ada banyak calon anggota Dewan Pengawas yang handal, profesional, berintegrasi, berdedikasi dan memiliki kompetensi dalam melaksanakan tugas terhadap pengurusan BUMD sesuai dengan tujuan pendiriannya. (Hasian)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

2 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

3 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

3 jam ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

4 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

8 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

This website uses cookies.