Categories: Karimun

Pemprov Bakal Bangun SMA Negeri di Karimun

KARIMUN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri bakal membangun gedung SMA negeri di Pulau Karimun. Rencana pembangunan gedung baru itu muncul karena adanya persoalan kekurangan ruang belajar sekolah setingkat SMA di daerah itu. Gedung SMA baru itu berlokasi di sekitar lapangan bola Sidorejo RT/RW 01/03, Kelurahan Lubuk Semut, Kecamatan Karimun.

Rencana pembangunan ditandai dengan kunjungan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, Arifin Nasir didampingi Bupati Karimun Aunur Rafiq, Sekretaris Dinas Pendidikan Karimun Bakri Hasyim beserta jajarannya serta Kepala Bagian Humas dan Protokoler Setdakab Karimun Muhammad Yosli.

Kepala Dinas Provinsi Kepri Arifin Nasir dalam kesempatan itu mengatakan, kunjungannya ke Karimun dalam rangka untuk rencana pembangunan gedung SMA negeri. Pihaknya ingin melihat langsung lokasi pembangunan agar bisa disesuaikan dengan anggaran yang ada di APBD Provinsi Kepri.

“Tujuan kami turun kesini ingin melihat langsung lokasi pembangunan bangunan sekolah setingkat SMA di Karimun. Jika lahannya sudah kami lihat dan juga tidak ada permasalahan, maka tentu saja tidak akan menjadi persoalan ketika pengajuan anggaran dalam APBD nanti,” ungkap Arifin Nasir.

Menurut dia, dialokasikannya pembangunan gedung SMA negeri di Karimun dalam APBD Kepri 2017 karena perbandingan antara jumlah siswa dengan bangunan sekolah sudah tak sama lagi. Karena tingginya angka jumlah pelajar sementara ruangan kelas yang terbatas terjadi kekurangan ruang belajar sekolah.

Sementara, Bupati Karimun Aunur Rafiq mengapresiasi upaya dari Pemprov Kepri yang akan membangun sekolah baru setingkat SMA di Karimun. Sehingga, persoalan kekurangan ruang belajar sekolah bisa teratasi, dan peserta didik di Karimun juga akan merasa nyaman belajar ketikas ruangan belajar mereka tidak sempit lagi.

“Kami atas nama Pemerintah Daerah Karimun mengucapkan terima kasih dan memberi apresiasi penuh rencana Pemprov Kepri melalui Dinas Pendidikan untuk membangun sekolah setingkat SMA di Karimun. Karena memang, saat ini kami masih kekurangan ruangan belajar, hingga menyebabkan terganggunya proses belajar mengajar,” ungkap Rafiq.

Aunur Rafiq menyebut, pihaknya akan mempelajari lahan di lapangan sepakbola Lubuk Semut yang bakal dijadikan sebagai lokasi pembangunan sekolah baru itu. Bupati Rafiq akan berkoordinasi dengan jajarannya terkait pembebasan lahan dan menghitung berapa anggaran yang akan dibutuhkan untuk pembangunan sekolah itu.

(RED/HK)

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Adukan Soal Dugaan Pemalsuan SK, Kadin Batam Serahkan Bukti ke Polisi

BATAM - Pengurus Kamar Dagang dan Industri(Kadin) Kota Batam menyerahkan berkas berisi bukti-bukti ke pihak…

45 menit ago

Langkah Kecil Anak Muda Menuju Finansial Aman di Masa Depan

Di tengah derasnya arus gaya hidup digital dan tren konsumtif, banyak anak muda kini mulai…

59 menit ago

KAI Divre III Palembang Salurkan CSR TW III, Fokus Pengembangan Prasarana Umum dan Pendidikan

Dalam rangka wujud nyata kepedulian sosial terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Kereta Api…

1 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, BRI Region 6/Jakarta 1 melaksanakan upacara bendera yang…

1 jam ago

Kinerja Metland Solid, Metland Cikarang dan Metland Cibitung Menjadi Andalan

PT Metropolitan Land Tbk (Metland) mencatat Marketing sales hingga September 2025 tercatat sebesar Rp1,345 triliun…

1 jam ago

DJI Luncurkan Zenmuse L3, Sistem Survei Drone LiDAR Jarak Jauh Pertama dari DJI

DJI, pemimpin global dalam teknologi drone dan dan pencitraan udara, resmi meluncurkan DJI Zenmuse L3,…

1 jam ago

This website uses cookies.