Categories: POLITIK

Pengurus Baru HMI Cabang Batam Dinilai Ilegal dan Inkonstitusional

BATAM – Pelantikan pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Batam akan digelar di Aula Pusat Asrama Haji (PIH ) Batam Center pada Minggu, (7/3/2021) besok dinilai ilegal.

Wakil Sekretaris Umum PTKP HMI Komisariat Unrika, Azwandi mmenyebut bahawa pelantikan tersebut ilegal dan inkonstitusional.

Alasannya, pada pelaksanaan Konferensi Cabang ke XVIII yang di lakukan pada tanggal 26-27 Desember 2020 lalu di kantor sekretariat Cabang Batam, Kecamatan Bengkong sudah tidak sesuai dengan aturan dan mekanisme organisasi HMI.

“Kami pengurus HMI yang Sah belum pernah melakukan Konferensi cabang. Namun sayangnya saat ini akan dilantik, sehingga hal ini telah menyalahi konstitusi HMI,” tuturnya.

Sesuai Anggaran Rumah Tangga (ART) HMI Bagian kedua pasal 14,15,16 terkait pelaksanaan Konferensi Cabang (Konfercab) tidak lagi dilaksanakan.

“Jadi, proses awal pelaksanaan Konfercab saja sudah salah apalagi pelantikan yang di bawah naungan saudara Firman dianggap cacat konstitusi,” tegasnya.

Hal ini kemudian oleh Azwandi diklaim sebagai catatan buruk serta kehawatiran bersama dalam menjaga nama baik organisasi HMI.

“Jika kita melihat hasil-hasil Kongres XXX pasal 13 dan 14 ART HMI serta di bagian mekanisme pengesahan pengurus cabang halaman 116 dan 117, hasil forum kemarin tidak sah untuk diajukan dalam pengesahan pengurus,” tambahnya.

Ia juga meminta kepada Pengurus Besar (PB) HMI untuk dapat melakukan peninjuan kembali (PK) atas surat keputusan (SK) Yang dikeluarkan dengan nomor:405/KPTS/A/03/1442 tentang pengesahan susunan pengurus HMI Cabang Batam yang di tandatangani oleh Sekretasi Jendral, Taufan Ikhsan Tuarita./Red/Din

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

5 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

7 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

7 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

15 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

20 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

21 jam ago

This website uses cookies.