Categories: BATAM

Percepat Layanan Dishub Batam, Rudi Resmikan Penerapan BLUe

BATAM – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi meresmikan Bukti Lulus Uji Elektronik (BLUe). Salah satu layanan uji KIR kendaraan di Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam.

Penerapan BLUe sejalan dengan rencana pengembangan Kota Batam untuk menjadi satu kota yang smart city. Karena itu pihaknya memberikan apresiasi dengan implementasi BLUe tersebut.

“Kalau ingin Batam menjadi smart city maka tidak ada pilihan lain kita harus menyiapkan yang menyangkut kepentingan masyarakat dengan mudah dan cepat,” kata Rudi.

Ke depan pihaknya berharap pelayanan bisa terus ditingkatkan, terutama di Dishub Kota Batam seluruh pelayanan harus sudah menggunakan sistem digitalisasi. Sehingga tidak ada lagi masyarakat yang bertemu dengan petugas di lapangan.

“Tahun ini kalau bisa semua harus menggunakan sistem, artinya tidak adalagi pegawai yang cek tapi harus sistem, termasuk pembayarannya juga harus non tunai,” katanya.

Rudi mengatakan penggunaan anggaran Pemko Batam saat ini semuanya sudah menggunakan sistem non tunai. Itu sebabnya hal ini diharapkan bisa menjadi perhatian oleh semua OPD di lingkungan Pemko Batam.

“Saya mengajak khususnya di Dishub Batam, ayo selesaikan masalah yang belum selesai. Supaya masyarakat nyaman saat mengurus izin atau layanan lainnya,” kata Rudi.

Kepala Dishub Batam, Rustam Efendi mengatakan BLUe menggantikan bukti lulus uji KIR yang dulunya berbentuk buku.

Penerapan BLUe juga akan memangkas birokrasi untuk lebih cepat. Kalau sebelumnya paling cepat itu satu jam, dengan BLUe saat ini paling lama 20 menit.

“Penerapan BLUe ini juga diharapkan dapat meminimalisasi praktik pemalsuan identitas kendaraan maupun hasil uji berkala yang kerap dilakukan pada kendaraan angkut,” katanya.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BRI KCP Kalisari dan Kecamatan Pasar Rebo Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pemanfaatan AI

Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…

41 menit ago

Tanam 16.000 Bibit Mangrove, PT Pelindo Solusi Logistik Perkuat Ekosistem Blue Carbon untuk Mitigasi Perubahan Iklim

PT Pelindo Solusi Logistik (“SPSL”) sebagai subholding BUMN Kepelabuhanan Pelindo mempertegas komitmennya mendukung upaya global…

45 menit ago

WSBP Perkuat Governance, Risk Management, & Compliance untuk Capai Kinerja Berkelanjutan

PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) percaya bahwa penguatan penerapan Tata Kelola, Manajemen…

49 menit ago

Mengapa Biaya Pernikahan Sering Melewati Anggaran dan Bagaimana Mengatasinya

Pernikahan sering kali dianggap sebagai momen paling berharga dalam hidup seseorang. Ia bukan hanya tentang…

54 menit ago

BTC Berpeluang 50% Tembus US$140K Bulan Ini, Model Historis Beri Clue

Bitcoin (BTC) kembali menjadi sorotan utama di pasar aset digital setelah seorang ekonom, Timothy Peterson, merilis…

11 jam ago

Tokocrypto Resmi Perdagangkan Token ASTER yang Naik Hampir 10.000%

Platform perdagangan aset kripto No. 1 di Indonesia, Tokocrypto, resmi membuka perdagangan token Aster (ASTER)…

12 jam ago

This website uses cookies.