Bahkan Pemerintah Kabupaten Lingga melalui PKK Kabupaten turut bagikan bantuan paket stunting kepada masyarakat Kabupaten Lingga
Pembagian paket bantuan stunting tersebut diberikan saat Ketua PKK Kabupaten Lingga mendampingi Bupati Lingga safari Ramadhan.
Bupati Lingga M. Nizar mengatakan, dengan paket bantuan stunting yang diberikan kepada masyarakat diharapkan dapat bermanfaat.
“Tentunya kita harapkan stunting di Kabupaten Lingga trendnya semakin menurun,” katanya belum lama ini.
Dijelaskannya, bahwa dalam beberapa tahun terakhir Lingga angka stunting mengalami penurunan mencapai 7,39 persen dari tahun sebelumnya.
“Saat ini kabupaten lingga mulai tumbuh dan menjadi salah satu daerah yang layak diperhitungkan dalam sekala nasional,” ujarnya.
Bahkan sangking seriusnya Pemerintah Kabupaten Lingga dalam percepatan penurunan stunting di Bunda Tanah melayu, pembahasan tersebut dijuga di bahas pada Musrenbang mulai dari tingkat Kecamatan hingga ke Kabupaten.
Musrenbang kali ini memiliki fokus terhadap rembuk stunting dan rembuk percepatan penurunan kemiskinan ekstrim tingkat Kecamatan Senayang tahun 2024.
Kepala Barenlitbang, Selamat menjelaskan Musrenbang tahun 2024 ini memang dilaksanakan sedikit lebih awal dari tahun sebelumnya.
“Hal ini merupakan tindak lanjut dari aturan baru dari Mendagri bahwa pelaksanaan Musrenbang Kabupaten harus dilaksanakan awal Maret dan Alhamdulillah di Lingga untuk Musrenbang tingkat Kecamatan kita sudah laksanakan pada pertengahan Februari,” kata Selamat.
Sesuai dengan Undang-Undang nomor 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, Musrenbang adalah forum antarpelaku dalam rangka menyusun rencana pembangunan Nasional dan rencana pembangunan Daerah.
“Semoga usulan-usulan yang disampaikan setiap kecamatan di Kabupaten Lingga satu persatu dapat terealisasi dengan baik,” ucapnya.
Pemerintah Kabupaten Lingga melalui Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Kabupaten Lingga melalukan rapat koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten Lingga
Dalam rapat tersebut membahas terkait teknis bagaimana meningkatkan penurunan stunting dan upaya-upaya kedepan untuk meningkatkan perbaikan stunting di Kabupaten Lingga.
“Percepatan penurunan stunting di Kabupaten Lingga sangat signifikan menurunnya. Dimana, pengukuran penimbangan terakhir itu, angka penurunan stunting berdasarkan data bulan Februari hingga Maret Tahun 2023 adalah 7,39 Persen,” kata dr. Bukit, Jumat (27/10/2023).