Categories: BATAMBP BATAM

Pererat Silaturahmi, Club Billiar BP Batam Gelar Turnamen Internal

BATAM – Dalam rangka memperingati Hari Bhakti BP Batam ke-53, Club Billiard BP Batam menggelar Turnamen Billiar antar pegawai, di King Kong Billiard Pool & Cafe, Sabtu (12/10/2024).

Gelaran turnamen billiar ini, selain mendukung gerakan hidup sehat, juga untuk mempererat silaturahmi antara para pegawai di lingkungan BP Batam.

“Saya berharap event yang diselenggarakan oleh setiap komunitas olahraga di lingkungan BP Batam bisa dimanfaatkan untuk menjadi ajang silaturahmi di antara kita sekalian,” ujar Ketua Panitia Turnamen, Al Azahari.

Ia melanjutkan, jalinan silaturahmi yang erat antar unit kerja di lingkungan BP Batam, sangat penting untuk menjamin kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi kedepannya.

Terutama dalam memberikan kontribusi bagi peningkatan investasi di Kota Batam. Sesuai dengan misi dari BP Batam.

“Jadi dimulai dari event seperti ini, kita dapat tunjukkan kita bisa bersama, tidak ada kendala, tidak ada batasan, maka untuk hal apapun termasuk pekerjaan kita sehari-hari. Mudah-mudahan berjalan lancar dan menghasilkan hasil yang sebaik-baiknya,” jelasnya.

Turnamen ini merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan dalam memeriahkan Hari Bakti BP Batam. Setiap tahunnya, turnamen billiard ini selalu mendapat antusiasme yang tinggi dari seluruh pecinta olahraga billiar di lingkungan BP Batam.

Total, ada 54 peserta dari seluruh unit kerja di lingkungan BP Batam yang ikut berpartisipasi. Dalam ajang turnamen billiar kali ini, panitia menyediakan hadiah berupa uang pembinaan dan piala bagi para pemenang.

Dalam turnamen tersebut, Ade Yulfrinal dari Badan Usaha Pelabuhan (BUP) BP Batam keluar sebagai juara. Setelah berhasil mengalahkan Muhammad Irfan dari Badan Usaha Fasilitas dan Lingkungan BP Batam.

Sementara semifinalis diraih oleh Al Azahari dari Badan Usaha (BU) SPAM BP Batam dan Yabes dari Direktorat Pengamanan (Ditpam) BP Batam.

“Saya berharap kegiatan ini tidak berhenti di sini, tapi bisa berkesinambungan dan bisa diperluas lagi untuk kedepannya,” tutupnya./Humas BP Batam 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

TechnoScape 2025: Event Teknologi Terbesar BNCC Kembali Hadir!

BNCC akan menggelar TechnoScape 2025, acara teknologi tahunan bertema “Future Forward: Exploring the Digital Horizon”.…

5 jam ago

KAI Salurkan Rp8,1 Miliar untuk Pemberdayaan Masyarakat: Dorong Keberlanjutan dan Kesejahteraan Lewat TJSL

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menunjukkan komitmennya dalam menciptakan kebermanfaatan nyata bagi masyarakat melalui…

8 jam ago

Bitcoin di Jalur Menuju Harga Rp1,73 Miliar, Pengaruh Sentimen Positif dari AS

Harga Bitcoin (BTC) akhirnya kembali menembus level psikologis $103.000 untuk pertama kalinya sejak Februari 2025,…

10 jam ago

Kripto Tawarkan Potensi Ekonomi Lebih Besar dan Legal Dibanding Judi Online

Di tengah sorotan terhadap perputaran dana judi online (judol), industri aset kripto justru menunjukkan geliat…

10 jam ago

Dukung Industri Game Indonesia: BINUS UNIVERSITY melalui Jakarta GameFest Jadi Pelopor Festival Game di Kancah Universitas

Industri teknologi dan game terus menunjukkan pertumbuhan pesat baik di tingkat global maupun nasional. Sebagai…

10 jam ago

Dukung Mobilitas Santri dan Pengurus Pondok Pesantren, KAI Daop 8 dan Yayasan Bumi Shalawat Progresif Sidoarjo Tandatangani Kerjasama

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 8 Surabaya berkomitmen untuk turut berkontribusi dalam memajukan pendidikan…

11 jam ago

This website uses cookies.