BATAM – Wakapolda Kepri, Brigjen Pol Yan Fitri Halimansyah mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama memerangi peredaran narkotika di Kepulauan Riau.
“Berkali-kali kita menyampaikan, saat ini kita harus bersama-sama, tidak bisa parsial. Tidak bisa hanya mengandalkan penangkapan-penangkapan oleh aparat penegak hukum saja, harus juga timbul dari kesadaran masyarakat sendiri untuk betul-betul menolak penyalahgunaan narkotika,” tegas Yan Fitri kepada wartawan saat konperensi pers pemusnahan barang bukti narkotika seberat 32 Kg di Mapolda Kepri, Senin(30/9/2019).
Kata dia, jika semua elemen masyarakat bersama-sama menolak dan memerangi peredaran narkotika, hasilnya akan lebih siginifikan.
“Pelaku utamanya sendiri aman-aman saja diluar sana, tapi kalau kita menolak, kita sama-sama memeranginya, tentu hasilnya akan lebih signifikan,” jelasnya.
Yan Fitri kembali menegaskan bahwa penyalahgunaan narkotika bisa menghancurkan generasi bangsa.
“Narkoba bisa menghancurkan generasi bangsa, karena narkoba membuat generasi-generasi bangsa tidak unggul lagi,” ujarnya.
Dia juga berharap kalangan mahasiswa mampu menjadi motivator atau gerakan untuk melawan penyalagunaan narkotika.
“Adek-adek mahasiswa harapan saya mampu menjadi motivator atau gerakan melawan penyalahgunaan narkotika, bila perlu bersama-sama kita membentengi masyarakat ini agar tidak terpengaruh penyalahgunaan narkotika,” pungkasnya.
Penulis : Shafix
Editor : Rudiarjo Pangaribuan