Categories: BATAM

Polemik Relokasi di Rempang, Pemko Batam Jamin Layanan Pendidikan Tetap Berjalan

BATAM – Pemerintah Kota Batam menjamin pelayanan pendidikan bagi warga di tengah polemik relokasi penduduk di Pulau Rempang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.

“Informasi itu tidak benar, dan jaminan pelayanan pendidikan bagi warga tetap dijamin oleh Pemko Batam sebelum, pada saat maupun setelah relokasi kawasan pengembangan tersebut,” tegas Kadis Kominfo  Batam, Rudi Panjaitan kepada SwaraKepri menanggapi adanya pesan broadcast di WhatsApp dari warga yang menyebutkan adanya penutupan sekolah-sekolah di Rempang pada tanggal 15 September 2023 mendatang, Kamis, 4 September 2023.

Rudi menegaskan Pemko Batam tidak pernah membahas penutupan sekolah dan diganti dengan sistem pembelajaran daring atau virtual.

“Tidak ada pernah dibahas penutupan sekolah yang diganti dengan sistem pembelajaran daring (virtual), akan tetapi dengan menyusun jangka pendek dengan menyatukan peserta didik sesuai dengan tingkatannya ke sekolah-sekolah terdekat dengan lokasi dengan tetap memastikan kualitas pembelajaran yang setara. Untuk jangka panjang, dengan pembangunan sekolah baru di sekitar kawasan relokasi yang baru,”pungkasnya.

Sebelumnya Redaksi SwaraKepri menerima pesan broadcast WhatssApp dari warga  yang menyebutkan adanya rencana penutupan sekolah-sekolah di Rempang pada tanggal 15 September 2023 mendatang.

“Informasi terkini bahwasanya seluruh guru SD SMP SMA di panggil ke dinas pendidikan. Bahwasanya mulai tanggal 15 September ini seluruh sekolah di Rempang Galang harus di kosongkan dan anak-anak sekolah di daringkan,” kata warga dalam pesan WhatsApp tersebut.

“Surat resmi belum. Tadi siang semua Guru SD SMP SMA di kumpulkan dan di sampaikan oleh Kadisdik Batam bahwa tanggal 15 September ini harus sudah di kosongkan. Besok semua kepala sekolah yang akan di tutup dipanggil rapat dengan kepala dinas pendidikan kota Batam,” kata warga dalam pesan tersebut/RD

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

3 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

4 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

6 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

6 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

7 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

7 jam ago

This website uses cookies.