BATAM – Aparat Kepolisian Polresta Barelang mengamankan empat warga terkait dugaan pungutan liar(pungli) di Kampung Tua Tanjungpiayu Batam.
“Iya benar kita amankan, karena sudah meresahkan warga,” ujar Kasat Reskrim Polresta Barelang, AKP Andri Kurniawan kepada swarakepri, Minggu(3/11/2019) malam.
Andri menjelaskan bahwa sehari sebelumnya warga tersebut sudah diperingatkan.
“Sehari sebelumnya juga telah kita peringatkan kepada warga, RT dan RW nya juga sudah kita bicarakan, namun warga tersebut masih ngeyel,” tegasnya.
Menurut Andri, portal masuk ke Kampung Tua tersebut telah diamankan oleh pihak Kepolisian agar tidak ada lagi aktivitas pungli.
“Padahal portalnya sudah kita amankan, tetapi warga masih melakukan aktivitas tersebut sampai tadi(Minggu),” jelasnya.
Baca Juga : Puluhan Warga Kampung Tua Tanjungpiayu Datangi Mapolresta Barelang, Ini Penyebabnya
Ditambahkan bahwa keempat warga yang diamankan tersebut masih menjalani pemeriksaan di Polresta Barelang.
“Masih kita proses itu,” pungkasnya.
Diketahui, puluhan warga Kampung Tua Tanjung Piayu mendatangi Polresta Barelang, Minggu (3/11/2019) sore. Kedatangan warga tersebut untuk mengawal 4 orang warga yang diamankan Polisi terkait dugaan pungutan liar(pungli) di Kampung Tua Tanjung Piayu.
Burhanudin, salah satu warga Kampung Tua Tanjung Piayu menjelaskan, ada empat warga yang diamankan Polisi terkait dugaan pungli.
“Tadi sore(Minggu) sekitar pukul 16.00, ada warga kami yang diamankan oleh pihak kepolisian terkait dugaan pungli,”ujarnya kepada swarakepri di halaman kantor Satreskrim Polresta Barelang.
Penulis : Shafix
Editor : Rudiarjo Pangaribuan
Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…
Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…
BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan permukaan…
Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…
Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…
Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…
This website uses cookies.