Categories: KRIMINAL

Polisi Ringkus Pelaku Pembunuhan Budi Damanik

BATAM – Jajaran Satreskrim Polresta Barelang berhasil meringkus pelaku pembunuhanBudi Damanik (42). Pelaku berinisial SP ditangkap di Medan Sumatera Utara.

Penangkapan tersebut dipimpin langsung Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Andri Kurniawan.

“Benar, pelaku sudah kita amankan dini hari tadi. Saat ini kami masih di Medan,” kata Andri melalui sambungan telepon, Rabu (16/6/2021).

“Kita akan bawa (pelaku) ke Polresta Barelang untuk diperiksa,” ujarnya.

Diketahui, Budi Damanik (42) tewas mengenaskan ditusuk Orang Tak Dikenal(OTK) di depan Pasar Samarinda Tos 3000 Kelurahan Sei Jodoh , Kecamatan Lubuk Baja, Kota Batam, Minggu(9/5/2021) sore.

Informasi dilapangan, kejadian tersebut terjadi sekitar Pukul 17.15 WIB. Bermula ketika Budi Damanik terlibat cek cok mulut dengan dua orang pelaku yang belum diketahui identitasnya.

Yuno, salah satu pedagang di lokasi tersebut mengatakan, korban tewas di tempat setelah mendapati luka tusuk di bagian rusuk sebelah kiri.

“Awalnya ribut, terus tiba-tiba ada pedagang yang teriak liat dia (Budi) ditusuk pakai pisau,” kata Yono di lokasi, Minggu (9/4/2021).

Kata dia, setelah melakukan penusukan tersebut, kedua pelaku tersebut langsung melarikan diri dan para pedagang tidak berani menangkap dikarenakan takut menjadi korban.

“Jadi cuma teriak-teriak saja, karena takut juga kena (tusuk). Korban sudah di bawa ke rumah sakit, tapi saya kurang tahu dibawa ke rumah sakit mana,” ujarnya./EDW

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

6 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

13 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.