Categories: ANAMBASKEPRI

Polres Anambas Lakukan Program “Nasi Kapau” di Sri Tanjung

ANAMBAS – Satpolairud Polres Kepulauan Anambas melaksanakan kegiatan Vaksinasi Jangkau Pulau ( Nasi Kapau) di Sri Tanjung, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas, Jumat(18/6/2021).

Kegiatan yang dipimpin Kasat Polairud Polres Kepulauan Anambas, Iptu Martias ini digelar dalam rangka penanganan Covid-19 dan percepatan vaksinasi di Kabupaten Kepulauan Anambas.

Kapolres Kepulauan Anambas melalui Kasat Polairud Iptu Martias mengatakan kegiatan vaksinasi jangkau Pulau-pulau atau Nasi Kapau ini bekerjasama dengan UPT Puskesmas Tarempa Kabupaten Anambas.

“Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 18 Juni 2021 dengan pulau yang di jangkau yaitu Sri Tanjung Kecamatan Siantan,”ujarnya.

Kata dia, vaksinasi ini diberikan kepada masyarakat setempat yang dilaksanakan di depan kantor Desa Sri Tanjung kecamatan Siantan.

“Nasi Kapau merupakan program Kapolda Kepri, maka dari itu kita laksanakan kegiatan ini untuk mendukung program pemerintah dalam rangka percepatan vaksinasi covid 19 kepada masyarakat, yang di target untuk memutus penyebaran wabah covid-19,”jelasnya.

Ia berharap dengan dilaksanakannya Nasi Kapau ini dapat lebih mempermudah dan mempercepat program vaksinasi bagi masyarakat yang berada di Pulau-pulau yang ada di kabupaten kepulauan Anambas sehingga seluruh masyarakat terlindungi dari paparan Covid 19.

“Vaksinasi covid-19 ini sangat penting untuk menangkal penularan wabah akibat Covid-19, tapi ingat juga Protokol kesehatan harus tetap di terapkan dan tidak boleh anggap remeh, karena wabah covid 19 ini selalu mengintai kita,”pungkasnya./Humas Polda Kepri

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

1 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

2 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

15 jam ago

This website uses cookies.