Categories: Karimun

Polres Karimun Gagalkan Penyelundupan PMI Ilegal ke Malaysia

KARIMUN – Satreskrim Polres Karimun berhasil menggagalkan penyelundupan Pekerja Migran Indonesia (PMI) non prosedural atau ilegal ke negara Malaysia.

Pengiriman atau penyelundupan PMI non prosedural ke Malaysia, melalui pelabuhan Internasional Tanjung Balai Karimun, Provinsi Kepri. Para korban menyetorkan uang kepada pelaku sekitar Rp4 juta.

Dua tersangka penyalur beriniaial ML (33) warga Kota Batam dan A (36) warga Kabupaten Natuna ditangkap dalam kasus PMI ilegal tersebut.

“Kedua pelaku kita tangkap saat berasa di area pelabuhan Internasional Karimun,” ujar Kasat Reskrim Polres Karimun, Iptu Gidion Karo Sekali, Selasa (13/6/2023) sore.

Dikatakannya, kedua tersangka itu merupakan dari dua kasus. Untuk kasus pertama diungkap pada 29 Mei 2023 sekirar pukul 09.00 WIB dengan tersangka inisial ML.

Setelah menerima informasi dari masyarakat, Kanit II PPA Satreskrim Polres Karimun bersama dengan anggotanya melakukan penyelidikan.

“Saat penangkapan pelaku juga kita amankan dua korbannya (perempuan) inisial A dan NH saat berada di pelabuhan Internasional Karimun,” tutur Gidion.

Kemudian pengungkapan kasus kedua dengan tersangka A (36) pada Senin tanggal 12 Juni 2023 sekitar pukul 13.00 WIB.

“Korbannya seorang perempuan inisial AR berasal dari Provinsi Jawa Timur,” tambat Kasat Reskrim.

Iptu Gidion menyebutkan, dari kasus tersebut barang bukti yang berhasil diamankan dari pelaku berupa 5 unit hp, 1 buah paspor, 1 buah tiket serta uang sejumlah Rp 3.265.000.

Kedua tersangka dijerat dengan Pasal 81 Jo 83 Undang-Undang Nomor 18 tahun 2017, tentang Pelindungan Pekerja Migran Indonesia, dengan ancaman kurungan paling singkat 5 tahun dan paling lama 10 penjara.

“Kita masih lakukan pendalaman kasus ini. Para korban sudah diserahkan ke BP2MI,” pungkas Gidion./Novel

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

2 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

3 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

4 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

10 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

11 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

11 jam ago

This website uses cookies.