Categories: Karimun

Polsek Balai Karimun Santuni 36 Anak Yatim dan 41 Kaum Dhuafa

KARIMUN – Sebanyak 36 orang Anak Yatim dan 41 Fakir Miskin (Dhuafa) yang berada dilingkungan Kelurahan Tanjung Balai Kecamatan Karimun, menerima santunan uang tunai dan paket sembako dari Kepolisian Sektor (Polsek) Balai Karimun dan Lurah Tanjung Balai Kecamatan Karimun, Rabu (29/5/2019) di Tanjung Balai Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Santuanan dan paket sembako itu, diserahkan langsung oleh Kapolsek Balai Karimun, AKP Budi Hartono, S.I.K bersama Sekcam Karimun Abdul Gapar, Lurah Tanjung Balai Azrizal dan Babinkamtibmas Tanjung Balai, Aiptu Waluyo. Pembagian sembako dan pemberian santuanan, dilaksanakan di Gedung Pertemuan Kantor Lurahan Tanjung Balai Kecamatan Karimun.

“Adapun anggaran dalam kegiatan yang kita laksanakan bersama Lurah, sebesar Rp 14 Juta. Dananya berasal dari swadaya masyarakat yang mampu yang berada dilingkungan Kelurahan Tanjung Balai Kecamatan Karimun,” terang Budi.

Dikatakan, dari total dana yang terkumpul, dibagi menjadi Dua. Rp 7 Juta digunakan untuk santunan kepada 36 anak yatim dan sisanya dibelikan paket sembako yang akan diberikan kepada 41 kaum Dhuafa. Kegiatan ini, tambahnya, merupakan kegiatan yang ke 3 kalinya dilaksanakan oleh pihaknya bersama pemerintah setempat selama Ramadhan.

Adapun maksud dan tujuan pelaksanaan kegiatan ini, sebut Kapolsek Balai, adalah untuk menjalin silaturahmi dan indahnya berbagi berkah di Bulan Suci Ramadhan 1440 H yang penuh berkah ini. Semoga apa yang kita berikan, kiranya dapat bermamfaat bagi mereka yang menerimanya.

“Alhamdulillah, kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik. Berbagi keada sesama, sudah menjadi kewajiban bagi kita yang sudah mampu. Dalam kegiatan ini, kita kan hanya sebagai wadah saja. Sedangkan warga yang mampu yang ada di Kelurahaan Tanjung Balai lah yang berperan aktif mau berbagi sedakh dengan warga lainya,” tukas Budi.

 

 

Penulis : Hasian

 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

5 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

6 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

12 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

13 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

18 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

19 jam ago

This website uses cookies.