Categories: BATAM

Puluhan Lansia dan Janda di Kampung Air dapat Bantuan Sembako

BATAM – Puluhan Warga Kampung Air yang tergolong Lansia (Lanjut Usia) dan Janda mendapat bantuan sembako yang dibagikan di Posyandu Teratai 11 Kampung Air, Kelurahan Baloi Permai, Kecamatan Batam Kota, Batam, Sabtu (17/6).

Bantuan Sembako diserahkan oleh Lurah Baloi Permai kepada Ketua RW 11 Kampung Air untuk diserahkan kepada penerima manfaat bantuan sembako.

Lurah Baloi Permai, Novriandi, menjelaskan penyerahan bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat lansia dan masyarakat yang berstatus sebagai janda khususnya yang ada di Kampung Air.

“Selain ini bulan Ramadhan, kita juga juga dalam aspek ibadah, selalu berbagi kepada masyarakat yang butuh bantuan, terutama sekali didalam hal untuk peduli kepada lansia yang ada di kelurahan Baloi Permai, Khususnya di Kampung Air ini, melalui Bina Keluarga Lansia,” jelasnya.

Foto bersama seusai penyerahan bantuan sembako bagi Lansia dan janda di Kampung Air, Sabtu(17/6)/Foto : Tatang Hidayat

Dia menambahkan, bantuan ini merupakan gagasan dari kelurahan dan teman-teman yang memiliki hubungan baik dan menggalang kegiatan bersama-sama.

Ketua RW Kampung Air, Jumadi Bria, memberikan apresiasi terhadap apa yang telah diberikan kepada lansia dan janda di Kampung Air.

“Kami ucapkan terimakasih atas bantuan bantuan sosialnya, untuk itu kita bersyukur, karena bapak ibu (Lansia) yang hadir disini mendapatkan bantuan, semoga ini bermanfaat, terima kasih untuk Kesediaan dan kerelaannya,” jelasnya.

Pantauan Lapangan, bantuan sembako yang diberikan antara lain beras, roti, susu, mie instan, dan gula pasir. Terdapat kurang lebih 48 penerima manfaat yang terdiri dari lansia dan janda

 

 

Penulis : Tatang Hidayat

Editor  :  Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

1 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

1 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

9 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

13 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

15 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

21 jam ago

This website uses cookies.