Categories: POLITIK

Putra Sulung Jokowi Maju di Pilwakot Solo

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) sowan ke rumah Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri di Jakarta. Gibran mengakui kedatangannya memang membahas keseriusannya maju di Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Solo lewat PDIP.

“Siang ini tadi saya berkesempatan untuk sowan, untuk silaturahmi ke Bu Mega. Jadi kan di Solo kan saya sudah mengambil KTA (kartu tanda anggota) PDIP ya, sudah sewajarnya saya sowan dan silaturahmi ke senior-senior petinggi-petinggi PDIP,” ujar Gibran di kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (24/10/2019).

“Jadi kalau di Solo kan saya sudah sowan ke Pak Rudi (Ketua DPC PDIP Surakarta FX Hadi Rudyatmo), saya juga sudah sowan ke beberapa senior-senior PDIP, dan hari ini saya berkesempatan untuk silaturahmi ke Bu Mega,” sambungnya.

Gibran menjelaskan, ada banyak hal yang dia bahas bersama Megawati dalam pertemuan yang berlangsung kurang-lebih satu jam itu. Inti pembahasan seputar rencananya maju menjadi calon wali kota di Solo.

Kepada Megawati, Gibran menyampaikan keseriusannya untuk maju lewat PDIP. Gibran juga menegaskan kepada Megawati bawa dirinya tidak pernah berencana maju lewat jalur independen.

“Saya sampaikan keadaan di Solo seperti apa, saya sampaikan keseriusan saya untuk maju, saya sampaikan juga bahwa karena saya sudah punya KTA PDIP saya sampaikan ke Bu Mega bahwa saya tidak akan maju lewat independen seperti yang dikatakan di Solo kemarin, itu tidak benar,” ucap Gibran.

“Itu saya tidak pernah berkata kepada siapa pun di mana pun kalau saya akan maju lewat independen. Saya sudah punya KTA PDIP, saya akan berjuang melalui PDIP juga,” sambungnya.

Sebelumnya, Gibran menegaskan tetap akan maju Pilwalkot Surakarta lewat PDIP meski DPC PDIP Surakarta menutup pintu karena telah mengusulkan pasangan Purnomo-Teguh ke DPP.

 

 

 

 

 

 

Artikel ini disadur dari https://m.detik.com/news/berita/d-4758258/sowan-ke-megawati-gibran-saya-serius-maju-pilwalkot-solo-lewat-pdip?utm_source=notifikasi&utm_campaign=browser&utm_medium=mobile&utm_source=notifikasi&utm_campaign=browser&utm_medium=mobile

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

4 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

5 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

10 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

11 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

16 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

17 jam ago

This website uses cookies.