Categories: KRIMINAL

Rampok Satroni Kamar Apartemen WNA di Batam, Sejumlah Barang Berharga Raib

BATAM-Sebuah kamar apartement yang dihuni warga asing di Indah Puri, Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau, dirampok orang tak dikenal pada Senin (6/4/2020) dini hari tadi.

Pelaku diketahui beraksi seorang diri dan diduga masuk melewati jendela dengan cara dicongkel. Korbannya merupakan dua orang warga asal Amerika Serikat bernama Anggie dan Edward.

Kapolsek Sekupang, AKP Yudi Arvian mengatakan, peristiwa tersebut terjadi saat korban sedang beristirahat, aksi pelaku saat itu dipergoki oleh korban dan sempat ada perlawanan.

“Masih penyelidikan, sempat ada perlawanan dari korban yang cowok. Mereka keduanya beda kamar,” kata AKP Yudi Arvian saat dihubungi.

Kondisi korban saat ini katanya baik-baik saja, keduanya telah dimintai keterangan.
Hanya saja beberapa barang berharga milik korban raib dibawa pelaku.

“Kerugian kamera sama gelang korban, belum tau nominalnya. Masih pemeriksaan,” lanjutnya.

Terkait ini pihaknya mengimbau agar warga yang berada di wilayah hukumnya selalu waspada. Apabila ada hal yang mencurigakan agar segera dapat melaporkan kepada pihak yang berwajib.

“Apabila ada hal yang mencurigakan segera laporkan kepada pihak berwajib dan akan kita tindak lanjuti,” pungkasnya.

(Elang)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bittime dan Yuga Management Bentuk Kolaborasi Digital, Genjot Literasi Aset Kripto Bagi Generasi Muda

Jakarta, 23 November 2024 – Targetkan literasi aset kripto dan pertumbuhan komunitas yang signifikan, Bittime, platform crypto…

4 jam ago

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

5 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

5 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

11 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

12 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

14 jam ago

This website uses cookies.