Categories: Karimun

Rapat Paripurna DPRD Karimun Ditunda Dua Kali

KARIMUN – Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Karimun kembali tertunda pasca kisruh yang terjadi antara Ketua DPRD Karimun HM Asyura dengan sesama anggota dewan lainnya, Senin (29/2/2016).

 

Agenda rapat paripurna membahas Ranperda Pengelolaan Taman Kota yang dijadwalkan pukul 10.00 WIB, ditunda hingga pukul 11.30 WIB.

 

Tapi sayangnya, sesuai dengan jadwal yang ditetapkan tiba-tiba Sekretaris Dewan, Usman Ahmad tiba-tiba menyampaikan paripurna diundur dan akan dimulai pada pukul 13.00 WIB.

 

Padahal Bupati Karimun Aunur Rafiq beserta Kepala Satauan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) sudah hadir di gedung rakyat tersebut.

 

Seluruh peserta dan undangan pun membubarkan diri.Tiba pukul 13.00 WIB, sesuai jadwal yang telah diumumkan, ternyata paripurna tak kunjung juga dimulai. Rapat paripurna akhirnya baru digelar pukul 14.30 WIB.

 

Pantauan di lapangan, sekitar pukul 12.30 WIB, dua anggota DPRD dari fraksi Golkar, Jumadi dan Zuhdiono, dari fraksi PPP tampak masuk ke dalam ruangan Ketua DPRD HM Asyura.Kedua anggota dewan ini sebelumnya diketahui bersitegang dengan dengan Asyura.

 

Hanya berselang sektiar satu menit anggota DPRD dari PPP itu keluar tanpa ada sepatah kata yang disampaikan kepada wartawan.

 

Informasi dihimpun, penundaan dua kali pembahasan paripuran tersebut ternyata disebabkan seluruh anggota DPRD Karimun yang melakukan mosi tidak percaya kepada Asyura itu, tidak memberikan izin untuk Asyura memimpin paripurna.

 

Sementara Asyura tetap berkeras akan memimpin sidang karena masih berstatus sebagai pimpinan dewan.

 

Sedangkan upaya yang dilakukan oleh Jumadi dengan membawa Zuhdiono ke ruangan Asyura adalah atas keinginan pimpinan DPRD tersebut. Namun baru saja tiba di dalam ruangan pimpinan, Zuhdiono langsung keluar dari ruangan dengan alasan akan shalat Dzuhur.

 

“Jadi setelah melalui proses lobi yang cukup alot, Alhamdulillah sidang dapat dimulai dan diambil alih oleh Wakil Ketua DPRD, Bakti Lubis,” ucap anggota dewan yang enggan menyebutkan namanya, kemarin.

 

Situasi sidang tetap berjalan lancar dan aman tanpa ada kendala atau sesuatu apapun sehingga berakhir dengan tertib.

 

 

(red/HK)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

27 menit ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

2 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

4 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

4 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

5 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

5 jam ago

This website uses cookies.