Categories: BATAMHeadlines

Ratusan Dokter dan Rumah Sakit di Batam Siap Tangani Wabah Penyakit Difteri

BATAM – Sejumlah wilayah di Indonesia dihebohkan dengan wabah penyakit Difteri yang menyerang selaput lendir pada hidung dan tenggorokan. Wabah penyakit tersebut dikhawatirkan akan merambah ke sejumlah wilayah lainnya termasuk Batam.

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Kesehatan Batam Didi Kusmarjadi menerangkan Batam memiliki hampir delapan ratus jumlah dokter yang telah teruji dan siap memberikan pertolongan terhadap korban terinfeksi Difteri.

“Kita punya hampir delapan ratus dokter, teruji dan siap membantu korban,” tegasnya saat ditemui SWARAKEPRI, pada Kamis, (14/12/2017).

Selain itu, sebanyak 16 Rumah Sakit yang ada di Batam juga siap memberikan pelayanan terbaik, bukan hanya korban wabah Difteri saja tetapi juga Rumah Sakit siap menampung dan memberikan pertolongan pertama terhadap korban yang mengalami gangguan kesehatan.

“Jumlah Puskesmas di Batam juga cukup banyak, sekitar sembilan belasan. Puskesmas ini juga sangat membantu kita untuk masalah Difteri,” kata Didi.

Didi mengatakan selain jumlah dokter dan Puskesmas tersebut, pihak Dinkes Batam juga memiliki empat ribu lebih kader Posyandu yang bisa dimanfaatkan warga untuk melaksanakan kegiatan imunisasi termasuk sosialisasi kepada masyarakat untuk mengantisipasi wabah Difteri.

“Puskesmas dan Kader Posyandu ini sudah sangat bisa memberikan arahan dan sosialisasi kepada warga akan pentingnya kesehatan dan antisipasi sejumlah wabah penyakit yang mengganggu kesehatan tubuh,” tutup Didi.

 

Penulis  : Syahril Sinaga

Editor    : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.