Categories: BATAMPEMKO BATAM

Rudi: Mari Cegah dan Berantas Korupsi

BATAM – Pemerintah Kota (Pemko) Batam turut memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) 2021. Saban tahun, momentum ini diperingati setiap tanggal 9 Desember di seluruh dunia.

“Mari cegah dan berantas korupsi. Bersatu padu bangun budaya anti korupsi,” kata Wali Kota Batam Muhammad Rudi.

Membangun budaya anti korupsi kerap digaungkan Rudi. Bahkan dalam praktik sistem perizinan, dibangun untuk menghindari kemungkinan rasuah terjadi. Seperti menghadirkan Mall Pelayanan Publik (MPP) Batam yang sebagian besar dilakukan secara online. Tercatat, Pemko Batam juga kerap mendapat apresiasi dari KPK terkait kepatuhan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara di lingkungan Pemko Batam.

Belum lama ini, Wakil Walikota Batam Amsakar Achmad menghadiri pertemuan dalam mengoordinasikan pengawasan penyelenggaraan Pemerintah Daerah secara nasional yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI menggandeng Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Pusat dan Daerah dalam upaya optimalisasi program pencegahan korupsi di daerah.

Amsakar menyampaikan bahwa Kota Batam senantiasa mematuhi berbagai hal yang telah dipetakan delapan area intervensi oleh KPK terhadap lokus Pemerintah Daerah termasuk Pemko Batam.

Pada kegiatan tersebut, seluruh OPD Pemko Batam terkait diikutsertakan secara langsung dalam virtual meeting ini. “Mereka langsung mendengarkan arahan dan penegasan dari Pemerintah Pusat dan institusi pendamping dalam pengawasan dan pencegahan korupsi,” kata Amsakar belum lama ini.

Delapan area fokus intervensi tersebut yakni perencanaan dan penganggaran APBD, pengadaan barang dan jasa, perizinan, pengawasan APIP, manajemen ASN, manajemen aset daerah, optimalisasi pajak daerah, dan tata kelola dana desa./MC Pemko Batam

Redaksi

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

16 jam ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

21 jam ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

21 jam ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

1 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

1 hari ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

2 hari ago

This website uses cookies.