Categories: NASIONAL

Rusia Kirim Obat-Obatan Ke Indonesia Bantu Tangani Covid-19

JAKARTA – Sebuah perusahaan farmasi terkemuka di Rusia, Polysan Ltd, mengirim donasi obat-obatan kepada Indonesia. Obat yang diperuntukkan bagi penanganan kasus Covid-19 tersebut diterima di Jakarta pada Kamis (2/4/2020) lalu.

Kedutaan Besar Rusia menyebutkan bahwa pengiriman obat-obatan ini merupakan hasil interaksi pihaknya dengan Indonesia melalui Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Kesehatan, serta Kementerian Luar Negeri.

“Telah didatangkan ke Jakarta, obat-obatan Cycloferon dan Reamberin untuk pengobatan kompleks para pasien yang tertular COVID-19 serta berada dalam kondisi berat dan sedang,” tulis Kedubes Rusia melalui unggahan akun resmi di media sosial Facebook.

Cycloferon dalam situs resmi Polysan merupakan obat antivirus universal dengan aktivitas antivirus langsung, perbaikan imun, dan anti-pembengkakan yang bisa berbentuk tablet atau cairan suntik yang bekerja “memperkuat ketahanan tubuh nonspesifik terhadap virus dan bakteri.”

Sementara reamberin adalah cairan infus dengan kandungan antihipoksia (kekurangan pasokan oksigen dalam jaringan) dan antioksidan yang memperlancar proses pernapasan sel.

Selain bagi pasien Covid-19, kedua obat tersebut juga bisa diberikan kepada tenaga medis untuk mencegah kemungkinan terinfeksi karena dapat menaikkan sistem kekebalan tubuh.

“Para spesialis Rusia telah menyerahkan skema pengobatan, serta bersedia untuk melaksanakan konferensi video dengan Kemenkes Indonesia dan juga sejumlah rumah sakit terkait untuk penjelasan lebih lanjut,” tulis Kedubes Rusia.

(Redaksi)

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

2 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

3 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

4 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

10 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

11 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

11 jam ago

This website uses cookies.