Categories: KRIMINAL

Seorang Pria Ditangkap Saat Hendak Jual Motor Curian ke Simpang Dam

BATAM – Pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) berinisial JB(35) ditangkap Polisi saat hendak menjual motor hasil curiannya di Simpang Dam, Muka Kuning, Batam pada Minggu (5/1/2020) lalu.

Kanitreskrim Polsek Batuaji, Thetio mengatakan, penangkapan tersebut dilakukan setelah pihaknya mendapat laporan dari Eka Kurniawati (40) yang merupakan korban kehilangan motor.

“Setelah menerima laporan, tim langsung bergerak menindaklanjutinya,” ujar Thetio, Jumat (10/1/2020).

Ia menjelaskan, setelah beberapa hari melakukan pencarian terhadap motor Vario Techno merah BP 3688 MC itu, pihaknya menemukan titik terang soal keberadaan motor tersebut. Salah seorang sumber menyebutkan, motor Eka akan dijual pelaku ke Simpang Dam.

“Mengetahui itu, kita langsung melakukan pengintaian,” katanya.

Sesampainya di lokasi lanjut dia, anggota Polsek Batuaji melihat pelaku berserta motor tersebut di sebuah rumah. Saat itu juga Polisi langsung bergerak cepat mengamankan pelaku.

“Pelaki kita amankan beserta barang buktinya,” tegasnya.

Dari hasil penyidikan, diketahui pelaku ke lokasi berniat menjual motor yang dicurinya. Pelaku nekat melakukan pencurian tersebut karena butuh uang.

“Tetapi ini pengakuan pelaku, kita masih dalami. Apakah ada aksi lain atau barang bukti lain,” pungkasnya.

Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya pelaku dikenakan pasal 363 tentang pencurian dengan ancaman hukuman lima tahun penjara.

 

 

(Elang)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Belanja, Hangout, hingga Kulineran di Grand Galaxy Park Mall Bekasi

Bekasi, 20 Februari 2025 – Setiap butuh inspirasi dan spot terbaik untuk hangout, tidak salah…

2 jam ago

Cita Rasa Ramadan di Fraser Residence Menteng Jakarta dengan suguhan Rempah Rasa Relish

Jakarta, 20 Februari 2025 – Bulan suci Ramadan selalu menjadi momen spesial bagi banyak orang…

3 jam ago

Mengenal Scalp Barrier, Garda Pertahanan Terdepan Kulit Kepala

Kulit wajah kita memiliki garda terdepan pelindung kulit yang dikenal dengan nama skin barrier. Salah…

4 jam ago

Bittime Dukung Kemajuan Industri Blockchain Tanah Air Lewat Gelaran Literasi untuk Generasi Muda

Jakarta, 20 Februari 2025 - Bittime, selaku salah satu platform pertukaran aset kripto yang unggul dan berlisensi…

5 jam ago

Dibuka oleh Kasubdit Tertib Berlayar KPLP, Port Academy Gelar Diklat IMDG Code di Jakarta

Port Academy menggelar Diklat IMDG Code – Penanganan & Pengangkutan Barang Berbahaya di Pelabuhan perdana…

6 jam ago

Peris.ai Cybersecurity Raih Penghargaan Banking & Finance di WAICF 2025 atas Inovasi Keamanan Berbasis AI

Peris.ai Cybersecurity menerima penghargaan Banking & Finance Award di ajang World AI Cannes Festival (WAICF) 2025. Penghargaan ini mengakui…

6 jam ago

This website uses cookies.