BATAM – PT McDermott Indonesia siap rekrut hingga 12 ribu pekerja hingga tahun 2024 mendatang. Hal ini disampaikan pada pertemuan bersama Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Minggu (7/8/2022) di Goji Kitchen & Bar Batam Marriot Hotel Harbour Bay.
Presiden dan Chief Executive Officer (CEO) PT. McDermott Internasional, Michael Mc.Kelvy secara gamblang mengatakan, Batam adalah fabrication yard McDermott terbesar di seluruh dunia.
Bahkan, aktivitas jasa perkapalan McDermott di Batam berpengaruh besar terhadap produksi McDermott secara global.
“Kami mengakui, setiap tahunnya, produktifitas McDermott di Batam meningkat pesat. Ini semua karena sinergi positif antara perusahaan dan pemerintah setempat, dalam hal ini BP Batam,” kata Michael.
PT McDermott Indonesia mengapresiasi langkah BP Batam di bawah kepemimpinan Muhammad Rudi untuk membangun fasilitas pendukung investasi, seperti jalan, pengembangan Bandara Hang Nadim, revitalisasi pelabuhan, RSBP Batam dan aplikasi pada sistem perizinan yaitu Online Single Submission (OSS).
Dengan dukungan penuh dari pemerintah, aktvitas perusahaan berjalan tanpa hambatan yang berarti dan menciptakan iklim berusaha yang kondusif.
Selain fasilitas usaha yang baik dan dukungan penuh dari pemerintah, Michael mengatakan tenaga kerja Batam memiliki keistimewaan tersendiri.
“Pegawai yang kami rekrut memiliki keinginan belajar dan bekerja serta dedikasi yang tinggi. Jadi kami tidak perlu repot-repot merekrut pegawai di luar Batam, cukup maksimalkan pegawai di sini,” pungkasnya.
Sebagai langkah strategis untuk menjalankan proyek hingga tahun 2024 mendatang, PT McDermott Indonesia kini fokus untuk menjalankan Training Center bagi pegawai.
“Program pengembangan pelatihan terbaru akan kami mulai Senin besok. Semakin banyak pekerja yang dilatih, semakin produktif pula aktivitas perusahaan,” ujar Michael.
Page: 1 2
Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…
Rizki Dewantoro Luncurkan Longetiv.id: Agensi Digital Marketing Baru untuk Transformasi Bisnis di Indonesia Rizki Dewantoro…
LRT Jabodebek berkomitmen untuk menyediakan layanan transportasi yang aman, nyaman, dan ramah lingkungan dengan mengoperasikan…
Bubur Ayam Jakarta 46 kini hadir di Surabaya, menghadirkan kelezatan bubur ayam hangat khas tradisional…
KAI Daop 8 Surabaya menghadirkan 4 perjalanan Kereta Api Tambahan selama periode 17 hingga 20…
Akun Instagram rajin posting tapi hasilnya minim? Mungkin masalahnya bukan di konten, tapi justru di…
This website uses cookies.