Categories: BATAMBP BATAM

Sesmenko Bidang Perekonomian Apresiasi Inovasi BP Batam

BP BATAM – Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Susiwijono, memberikan apresiasi terhadap langkah BP Batam yang terus mengedepankan inovasi dalam membangun sarana Infrastruktur dan Fasilitas bagi masyarakat. Pandemi Covid-19, tak menyurutkan langkah BP Batam untuk terus bergerak membangun. Sebaliknya, BP Batam terus menggesa proyek pembangunan yang ada untuk kemajuan Batam ke depan.

Hal ini disampaikannya saat mengunjungi Taman Kolam Sekupang sembari melakukan jalan santai pada Jumat (25/2/2022). Dalam kunjungan ini, ia didampingi Wakil Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Purwiyanto, sebagai penggagas ide pengembangan wisata taman kolam dan taman rusa sekupang.

Lebih lanjut, Susiwijono mengapresiasi BP Batam yang terus melakukan inovasi dalam membangun dan menyediakan berbagai fasilitas serta infrastruktur yang memadai untuk masyarakat Batam, meskipun masih dalam kondisi pandemi Covid-19, salah satunya yaitu Taman Kolam Sekupang.

“Saya sangat mengapresiasi BP Batam yang terus berinovasi membangun infrastruktur di Batam ini, terutama yang dapat mendukung kesehatan masyarakat seperti Taman Kolam Sekupang ini” ujar Susiwijono.

“Di masa Covid-19 seperti sekarang, masyarakat harus tetap bugar agar tubuh mampu melawan virus dan BP Batam hadir menyediakan fasiltas olah raga yang memadai untuk mendukung hal tersebut”, tambah Susiwijono.

Wakil Kepala BP Batam turut menyambut baik kedatangan dan apresiasi dari Sesmenko Bidang Perekonomian tersebut.

“Saya sangat berterima kasih kepada Pakb Susiwijono yang menyempatkan berkunjung dan melihat-lihat Taman Kolam Sekupang ini sembari kami berolahraga pagi” imbuh Purwiyanto.

“Semoga kedepannya BP Batam bisa terus hadir di tengah-tengah masyarakat dengan menyediakan berbagai fasilitas yang dibutuhkan dan tentunya tidak lepas dari dukungan Kemenko Bidang Perekonomian dan Pemerintah Pusat” tutup Purwiyanto.

Setelah rombongan berkeliling sebanyak dua putaran, kegiatan dilanjutkan dengan sarapan bersama sembari menikmati suasana pagi di pinggiran danau Taman Kolam Sekupang.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Anggota Bidang Administrasi dan Keuangan, Wahjoe Triwidijo Koentjoro; Direktur Infrastruktur Kawasan, Imam Bachroni; GM Hunian, Gedung, Agribisnis dan Taman, Herawan; serta beberapa Pejabat Tingkat III dan IV lainnya di Lingkungan BP Batam./Humas BP Batam

Redaksi

Recent Posts

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

4 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

5 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

5 jam ago

Inovasi Pengembangan Infrastruktur, BP Batam Dianugerahi Awarding tvOne

BATAM - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) mendapatkan Penghargaan Inovasi Pengembangan Infrastruktur dalam Malam Penganugerahan…

6 jam ago

BRI-MI Raih Penghargaan sebagai The Most Popular Brand of the Year 2024

BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali menorehkan prestasi. Kali ini, BRI-MI diganjar penghargaan yang diberikan oleh…

8 jam ago

BP Batam – Kemenhub Gelar Sosialisasi Penyusunan SKP

BATAM - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Biro Sumber Daya Manusia (SDM) bersama Kementerian…

22 jam ago

This website uses cookies.