Categories: HUKUM

Simpan Sabu dalam Anus, Pria Gondrong Diciduk di Bandara Hang Nadim Batam

BATAM-Seorang pria gondrong berinisial FES, warga Batuaji, Batam ditangkap petugas Bea dan Cukai Bandara Hang Nadim karena kedapatan membawa narkoba jenis sabu-sabu sebanyak 303 gram di dalam anusnya.

Awalnya penyelundupan itu terendus berdasarkan informasi BNNP Jawa Tengah, bahwa akan ada calon penumpang Lion Air dari Batam tujuan Surabaya membawa sabu-sabu.

“Kami mendapat informasi dari Bea Cukai Tanjung Mas Jawa Tengah atas support informasi dari BNNP Jawa Tengah,” kata Kabid Bimbingan Kepatuhan dan Layanan Informasi (BKLI) Bea Cukai Batam, Sumarna, Selasa (25/02/2020).

Kata Sumarna, Fes diciduk petugas sesaat setelah tiba di bandara pada Kamis (20/02/2020) kemarin, pagi itu ceritanya ia hampir lolos menaiki pesawat Lion JT 970 dan sudah berada di ruang tunggu A8.

“Kami mendapati pelaku di ruang tunggu, dan saat pemeriksaan barang bawaan penumpang tidak mendapatkan hasil, maka dilakukan pemeriksaan badan terhadap pelaku,” jelasnya.

Selanjutnya karena barang bawaan nihil, petugas memutuskan untuk melakukan pemeriksaan medis (rontgen), dan alhasil pelaku akhirnya dibawa menuju rumah sakit Awal Bros, Batam.

Lalu saat pemeriksaan di rumah sakit, citra rontgen menemukan tiga benda asing menyerupai kapsul di dalam anus FES.

Setelah dikeluarkan, diketahui bahwa benda asing tersebut adalah narkoba.

“Tersangka kemudian dibawa ke KPU Bea dan Cukai Batam untuk diperiksa leih lanjut. Kemudian ia dan barang bukti diserahkan ke BNNP Kepulauan Riau untuk proses lebih lanjut,” pungkasnya.

(Elang)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

11 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

24 jam ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

1 hari ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

1 hari ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

1 hari ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

1 hari ago

This website uses cookies.