Tahun 2030 Jutaan Pekerjaan Bakal Punah di Indonesia, Bagaimana Bisa? – SWARAKEPRI.COM
TEKNOLOGI

Tahun 2030 Jutaan Pekerjaan Bakal Punah di Indonesia, Bagaimana Bisa?

Ilustrasi/foto: istimewa

McKinsey memprediksi tahun 2030 akan ada 23 juta pekerjaan yang hilang karena digantikan otomasi. Hal ini terungkap dalam laporan berjudul ‘Otomasi dan masa depan pekerja Indonesia: Pekerjaan yang hilang, muncul dan berubah’.

Associate Partner McKinsey & Company Southeast Asia, Vivek Lath mengatakan pekerjaan yang akan hilang dan digantikan oleh otomasi adalah yang bersifat repetisi atau berulang-ulang.

“Misalnya data entry, payroll officer, production workers, machine operator dan data collection,” ujarnya di Jakarta, Rabu (25/9/2019).

Meski begitu, President Director PT McKinsey Indonesia, Phillia Wibowo mengatakan ada beberapa skill penting yang harus dipelajari dan direrapkan para pekerja secepatnya, agar tidak digantikan oleh otomatisasi.

“Perdebatan publik mengenai otomatisasi di Indonesia sering kali terfokus pada risiko masa depan pekerjaan. Tetapi menurut penelitian kami, akan lebih banyak pekerjaan baru yang akan diciptakan dibandingkan yang  hilang. Hal ini didorong oleh peningkatan pengeluaran konsumen dan infrastruktur,” ujar Phillia Wibowo.

Lebih lanjut, Phillia mengatakan Indonesia harus mulai fokus menyiapkan transisi keterampilan agar tidak tergeser otomatisasi.

“Fokus untuk siapkan keterampilan untuk adopsi teknologi, dan khususnya, Indonesia akan perlu berfokus meningkatkan pendidikan dan pelatihan kejuruan untuk mengajarkan, memberikan, dan meningkatkan keterampilan tenaga kerja untuk era kerja yang baru,” lanjutnya.

Dengan pergeseran yang tidak terhindarkan ke ekonomi digital, keterampilan baru akan dibutuhkan baik oleh pencari kerja yang baru pertama kali mencari kerja, mau pun pekerja yang mengalami perpindahan. Tentu perubahan kebutuhan tenaga kerja ini memberikan implikasi yang jelas untuk pendidikan di Indonesia.

 

 

 

 

 

 

Editor: Rumbo

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top