Categories: HIBURAN

Tanjung Kubu Garden & Pool, Wisata Alam Baru di Batam yang Wajib Kamu Kunjungi


BATAM – Tanjung Kubu Garden & Pool merupakan kawasan wisata alam yang baru berdiri sejak Agustus 2020. Tempat wisata ini berlokasi di pulau Hinterlandnya Kota Batam yakni pulau Bulang Lintang.

Untuk menuju ke sana dibutuhkan waktu sekitar 15-25 menit menggunakan pompong (Perahu nelayan) dari pelabuhan Sagulung, Batam.

Pengelola tempat wisata alam Tanjung Kubu, Suprapto mengatakan selain tempat untuk refreshing, di Tanjung Kubu juga terdapat sarana edukasi untuk memperkenalkan tentang alam sekitar yang ada di pulau itu.

Untuk ke depannya Suprapto mengaku akan menambahkan beberapa sarana outbound di sekitar Tanjung Kubu.

“Di sini terdapat bermacam-macam tanaman buah, sayur dan kolam renang untuk wisatawan. Untuk kedepannya kita akan menambah sarana bermain seperti Archery (memanah), Flying fox dan Homestay,” ujar Suprapto pada Sabtu (10/10/2020).

Ia mengaku sejak awal objek wisata alam ini dibuka, para pengunjung masih didominasi wisatawan lokal seperti dari Kota Batam, pulau Bulang, pulau Buluh dan masyarakat Tanjung Kubu sendiri.

“Hari biasa pengunjung belum begitu ramai. Biasanya yang ramai itu saat Weekend tetapi karena masih pandemi, kita juga membatasi pengunjung yang datang dan juga menerapkan protokol kesehatan yakni jaga jarak,” jelasnya.

Untuk jam operasionalnya sendiri Suprapto mengatakan tempat wisata ini dibuka pada pukul 09.00 s/d 17.00 WIB dengan biaya tiket masuknya hanya Rp15.000 per orang.

Taman rekreasi ini selain cocok untuk keluarga, juga mampu untuk memberikan wawasan terutama tentang tumbuh-tumbuhan untuk si buah hati.

Wisata Kebun ini bisa menjadi alternatif liburan yang seru dan menyenangkan ketika anda di Kota Batam. Pastikan mengajak keluarga atau rekan yang banyak agar kegiatan semakin seru.

Udara segar dan banyaknya fasilitas menarik tentunya bisa menghilangkan penat akibat aktivitas harian yang melelahkan.


(Shafix)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

JackOne Band BRI Region 6/Jakarta 1 Raih Juara 3 dalam Band Competition Jakarta Economic Forum 2025

Prestasi membanggakan kembali diraih oleh insan BRIlian. JackOne Band, grup musik yang beranggotakan pekerja dari…

1 jam ago

Touzen Alias Ajun Dituntut 18 Tahun Penjara di Kasus Mini Lab Narkoba

BATAM - Touzen alias Ajun dituntut 18 Tahun penjara dan denda Rp3 Miliar pada kasus…

1 jam ago

BRI Branch Office Gunung Sahari Jakarta Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT HIT International

Sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat hubungan kemitraan dengan dunia usaha dan memperluas layanan keuangan bagi…

4 jam ago

KIK EBA Syariah BRI-MI JLB1 Jadi Tonggak Baru Investasi Syariah di Pasar Modal

JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…

5 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Dukung Program Pemerintah Melalui Partisipasi dalam ASN Expo 2025

Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…

7 jam ago

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…

8 jam ago

This website uses cookies.