TANJUNGPINANG-Tanjungpinang mengirimkan 3 atlet untuk perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua yang akan digelar pada 20 Oktober 2020 mendatang.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Tanjungpinang, Djasman, menyampaikan ketiga atlet tersebut akan berlaga di tiga cabang olahraga yakni Renang, Tarung Derajat dan Catur.
“Untuk cabor renang akan bermain di 3 nomor pertandingan, kita juga mengunggulkan renang di PON nanti,” ujar Djasman, Rabu (15/1/2020) siang.
Namun, Pemko Tanjungpinang tidak bisa berbuat perihal pendaan kepada para atlet seperti biaya dan tempat tinggal saat di Papua nanti.
“Kita mendukung sesuai kemampuan kita, berbuat yang lebih, tapi anggaran kita tidak memadai. Paling kalau untuk tempat latihan bisa kami tanggung, seperti tempat latihan renang,” tambahnya.
Meskipun demikian, para atlet yang sudah dipercaya itu sangat berpartisipasi aktif, tidak mengharapkan bantuan yang banyak, yang penting mereka tetap berlatih untuk menghadapi PON nanti.
“Untuk penghargaan bagi atlet, kami tidak bisa janji, memang dananya tidak tersedia, saya kira tidak ada masalah untuk memberi reward agat mereka bisa termotivasi, dengan demikian mereka akan giat berlatih,” pungkasnya.
(Ism)