Terkait Oknum Wartawan Peras Kades, IWO Sambangi Polres Lingga – SWARAKEPRI.COM
Lingga

Terkait Oknum Wartawan Peras Kades, IWO Sambangi Polres Lingga

pengurus iwo lingga saat berkunjung ke polres lingga/foto : ist

LINGGA – Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Lingga mendatangi Polres Lingga, Selasa (16/1). Kedatangan Pengurus IWO yang berjumlah 5 orang ini dipimpin oleh Ketua IWO Lingga, Mardian dan Sekretaris, Jhony Prasetya dan serta hangat oleh Kapolres AKBP Ucok Lasdin Silalahi dan Kasatreskrim Polres Lingga AKP Suharnoko di ruang kerjanya.

Dalam kesempatan tersebut, Mardian selaku ketua IWO menjelaskan bahwa kejadian adanya oknum wartawan yang melakukan pemerasan bukanlah hal yang baru, menurutnya kejadian seperti ini sudah sering terjadi.

Untuk itu, Pengurus IWO Lingga merasa dirugikan mendengar hal tersebut. “Kami miliki data oknum wartawan tersebut sudah kita pastikan bukan tergabung dalam IWO dan secara profesi sebagai wartawan kami sangat dirugikan oleh oknum tersebut,” ujar Mardian.

Ditambahkan pria yang akrab di panggil Atak ini bahwa dengan adanya pemberitaan buruk mengenai wartawan yang melakukan pemerasan akan menghambat profesi wartawan, mengingat rencana kerja IWO yang akan mendatangi seluruh Desa yang ada di Kabupaten Lingga.

“Kami ingin bersinergi mengawal dana desa, dengan harapan pembangunan yang saat ini dilakukan oleh pemerintah dapat berjalan dengan baik,” imbuhnya.

Kapolres Lingga AKBP Ucok Lasdin Silalahi, pada kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada IWO Lingga, apalagi semangat IWO untuk mengawal dana Desa sehingga menjadikan suatu Desa yang produktif.

Mantan Wakapolres Bone ini menambahkan, dengan hadirnya IWO, pihaknya berharap agar dapat bersinergi dan bertukar informasi agar pihak-pihak yang mengaku sebagai wartawan dan melakukan pemerasan dapat terpecahkan.

“Saya percaya rekan-rekan wartawan tidak akan melakukan hal seperti ini, untuk itu, jika sudah menemukan pelaku segera laporkan kepada kami, arahkan juga korban untuk melapor ke Kantor Polisi, sehingga kejadian seperti ini tidak terulang kembali,” ucapnya.

 

 

Penulis : CR 14

Editor : Roni Rumahorbo

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top