Categories: BATAM

Terkait Pemeriksaan RE, Ini Penjelasan Kepala Inspektorat Pemko Batam

BATAM – Oknum pejabat Dinas Pendidikan(Disdik) Batam berinisial RE yang terjaring razia di salah satu diskotik beberapa waktu lalu masih menjalani pemeriksaan di Inspektorat Daerah Kota Batam.

Kepala Inspektorat Daerah Kota Batam, Heriman HK menjelaskan bahwa pihaknya masih proses pemeriksaan terhadap Kabid Pendidikan Disdik Kota Batam, Rustam Effendi terkait keberadaannya saat diamankan oleh BNNP Kepri.

“Masih dalam proses” jelasnya kepada SWARAKEPRI.COM, Rabu (14/12/2016) di lantai IV gedung Pemko Batam.

Ditanya soal lamanya proses pemeriksaan terhadap RE, Heriman mengatakan bahwa dalam pemeriksaan tersebut memang membutuhkan waktu karena adanya beberapa kali proses untuk pembuktian.

“Proses kita berulang kali, ya untuk pembuktian dan sebagainya” jelasnya lagi.

Ditanya soal sanksi yang akan diberikan kepada RE, dia mengatakan bahwa hasil pemeriksaan tersebut akan dilaporkan terlebih dahulu kepada Wali Kota Batam. Nantinya Wali Kota yang akan menentukan melalui BKD.

“Pemeriksaan nanti akan dilaporkan ke pak Wali, nanti pak Wali yang umumkan” tutupnya.

Sebelumnya Gubernur Provinsi Kepri Nurdin Basirun mengaku sangat menyayangkan adanya oknum pejabat Dinas Pendidikan(Disdik) Kota Batam yang terjaring razia narkotika di salah satu diskotik.

“Yang pasti saya sangat menyayangkannya, seharusnya kita sama-sama memerangi narkoba bukan malah terjerumus,” tegas Nurdin, seusai mengikuti acara pemusnahan sabu di Mapolda Kepri, Rabu (23/11/2016) siang.

 

 

Verdawen Margote

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

4 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.