Categories: NASIONAL

Ternyata Masih ada 10 Formasi CPNS yang Nihil Pelamar, Ini Daftarnya

JAKARTA-Jumlah pendaftar seleksi Calon Pegawai Negeri SIpil (CPNS) 2019 yang berlangsung sejak 11 November 2019 terus bertambah.

Berdasarkan data terakhir yang disampaikan akun resmi Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia, per 23 November 2019 ada 4.550.318 yang telah membuat akun.

Dari jumlah itu, sebanyak 3.137.844 telah mengisi formulir, dan 2.214.913 orang sudah submit lamaran.

Meski demikian, masih ada beberapa formasi yang belum ada pelamarnya.

Instansi mana saja? Ini daftarnya, seperti dikutip dari rilis terakhir BKN pada Sabtu (23/11/2019) sore:

1. Pengelola Kelistrikan Perkeretaapian

Jabatan Pengelola Kelistrikan Perkeretaapian merupakan salah satu formasi CPNS 2019 di Kementerian Perhubungan untuk Direktorat Prasarana Perkeretaapian, Seksi Telekomunikasi dan Pelistrikan.

Latar belakang pelamar yang dibutuhkan adalah D-III Perkeretaapian, dan merupakan formasi umum.

2. Masinis III Kapal Kelas I

Jabatan Masinis III Kapal Kelas I merupakan formasi CPNS 2019 di Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan, Seksi Sumber Daya Pencarian dan Pertolongan, Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Tanjung Pinang.

Yang dibutuhkan sebanyak 1 orang dengan latar belakang pendidikan SMA/SMK atau sederajat. Jenis formasi adalah umum.

3. Asisten Ahli – Dosen Arkeologi

Jabatan Asisten Ahli – Dosen Arkeologi tersedia pada formasi CPNS 2019 di Kementerian Agama, penempatan IAIN Ternate.

Kualifikasi yang dibutuhkan adalah S-2 Arkeologi. Jenis formasi adalah umum/dapat diisi disabilitas. Jumlah yang dibutuhkan sebanyak 1 orang.

4. Asisten Ahli – Dosen Audit Perbankan Syari’ah

Jabatan Asisten Ahli – Dosen Audit Perbankan Syariah merupakan formasi CPNS 2019 di Kementerian Agama untuk penempatan di UIN Raden Inten, Lampung.

Jumlah posisi yang tersedia untuk 1 orang dengan latar belakang pendidikan S-2 Akuntansi Islam/Akuntansi Perbankan/Akuntansi Syariah/Akuntansi Syariah Umum.

Formasi ini merupakan formasi umum, yang dapat pula diisi disabilitas.

5. Asisten Ahli – Dosen Bahasa Jawa Kuno

Jabatan Asisten Ahli – Dosen Bahasa Jawa Kuno merupakan formasi CPNS 2019 di Kementerian Agama untuk penempatan di UIN Sunan Ampel, Surabaya.

Jumlah posisi yang tersedia untuk 1 orang dengan latar belakang pendidikan S-2 Sejarah Peradaban Islam

Formasi ini merupakan formasi umum, yang dapat pula diisi disabilitas.

6. Asisten Ahli – Dosen Bahasa Mandarin

Jabatan Asisten Ahli – Dosen Bahasa Mandarin merupakan formasi CPNS 2019 di Kementerian Agama untuk penempatan di IHDN Denpasar.

Jumlah posisi yang tersedia untuk 1 orang dengan latar belakang pendidikan S-2 Bahasa Mandarin/Pendidikan Bahasa Inggris/Sastra Inggris.

Formasi ini merupakan formasi umum, yang dapat pula diisi disabilitas.

7. Asisten Ahli – Dosen Bahasa Pali

Jabatan Asisten Ahli – Dosen Bahasa Pali merupakan formasi CPNS 2019 di Kementerian Agama untuk penempatan di STABN Raden Wijaya, Wonogiri.

Jumlah posisi yang tersedia untuk 1 orang dengan latar belakang pendidikan S-2 Pendidikan Agama Buddha.

Formasi ini merupakan formasi umum, yang dapat pula diisi disabilitas.

8. Asisten Ahli – Dosen Bermain Dan Permainan Ra/Paud

Jabatan Asisten Ahli – Dosen Bermain Dan Permainan Ra/Paud merupakan formasi CPNS 2019 di Kementerian Agama untuk penempatan di IAIN Padang Sidimpuan.

Jumlah posisi yang tersedia untuk 1 orang dengan latar belakang pendidikan S-2 Pendidikan Guru PAUD/Pendidikan Islam Anak Usia Dini.

Formasi ini merupakan formasi umum, yang dapat pula diisi disabilitas.

9. Asisten Ahli – Dosen Dharma Wacana Hindu

Jabatan Asisten Ahli – Dosen Dharma Wacana Hindu merupakan formasi CPNS 2019 di Kementerian Agama untuk penempatan di STAHN Gde Pudja Mataram.

Jumlah posisi yang tersedia untuk 1 orang dengan latar belakang pendidikan S-2 Ilmu Komunikasi Hindu.

Formasi ini merupakan formasi umum, yang dapat pula diisi disabilitas.

10. Asisten Ahli – Dosen Diksi

Jabatan Asisten Ahli – Dosen Diksi merupakan formasi CPNS 2019 di Kementerian Agama untuk penempatan di STAKN Kupang.

Jumlah posisi yang tersedia untuk 1 orang dengan latar belakang pendidikan S-2 Musik/Musik Gerejawi/Seni Musik.

Formasi ini merupakan formasi umum, yang dapat pula diisi disabilitas.

Pendaftaran seleksi penerimaan CPNS 2019 dilakukan secara online lewat laman https://sscasn.bkn.go.id.

Untuk formasi CPNS tahun 2019, setiap pelamar CPNS hanya diperkenankan
mendaftar pada satu instansi, satu jabatan, dan satu jenis formasi.

Sumber: Kompas.com

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

2 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.