Categories: KRIMINAL

Tipu Warga Batam Rp102 Juta, Reseller Tas asal Jakarta Diringkus Polisi

BATAM – Seorang perempuan berinisial AFP(28), warga Bintaro Sektor 9 Tangerang Selatan Jakarta diringkus Subdirektorat 5 Dirreskrimsus Polda Kepri, Selasa (8/6/2021) lalu. Pelaku diamankan terkait dugaan penipuan penjualan online terhadap korban warga Batam berinisial MN.

“Kita amankan seorang reseller asal Jakarta yang melakukan penipuan warga Batam dengan taksiran sekitar Rp102 juta,” ujar Direktur Ditreskrimsus Polda Kepri Kombes Teguh Widodo, Kamis (2/9/2021).

Teguh menjelaskan, kasus penipuan berawal saat korban dengan pelaku melakukan transaksi pembelian barang barang branded yang dijual melalui akun Instagram.

“Awalnya pelaku melakukan transaksi untuk jual kepada korban dengan barang asli, namun disaat hendak membeli barang kedua kalinya dikirimkan barang yang sudah rusak serta tidak bermerek dengan kualitas KW (palsu),” ujarnya.

Sementara itu Kasubdit 5 Ditreskrimsus Polda Kepri AKBP Iwan Ariandy menambahkan,berkas kasus penipuan tersebut sudah lengkap atau tahap P21.

“Berkas perkaranya sudah P21 untuk diserahkan kepada Kejaksaan Negeri Batam,”ungkap Iwan.

Iwan mengatakan, pelaku mengaku baru sekali melakukan perbuatan tersebut, dan barang yang dibeli oleh korban 1 buah jam rolex perempuan, 1 tas LV dan 2 buah tas Channel.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…

27 menit ago

KAI Dukung Kemandirian Operasi Whoosh, SDM Indonesia Kini Jalankan Seluruh Perjalanan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyambut baik tonggak sejarah baru dalam pengoperasian kereta cepat Whoosh,…

1 jam ago

Eratani Raih Pendanaan Seri A Senilai 6,2 Juta USD, Dorong Masa Depan Revolusi Pertanian Indonesia

Di tengah menurunnya pendanaan startup secara signifikan di Indonesia, Eratani berhasil mengumpulkan pendanaan Seri A senilai 6,2…

2 jam ago

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

2 jam ago

Pantai Jang Jadi Saksi, Bupati Lingga Rancang Masa Depan Ekonomi Daerah

LINGGA – Suasana pagi di Pantai Jang, Dabo Singkep, tampak lebih hangat dari biasanya. Bukan…

3 jam ago

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

4 jam ago

This website uses cookies.