Categories: BATAM

UPDATE 1 April: Kasus Baru Covid-19 di Batam Tambah 8 Orang, Total 6186

BATAM – Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kota Batam mengumumkan penambahan 8 kasus baru positif Covid-19 pada Kamis(1/4/2021). Dengan penambahan ini, tercatat ada 6186 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Batam.

Berdasarkan data Tim Gugus Covid-19 Kota Batam, dari 8 kasus baru tersebut, 3 diantaranya kasus konfirmasi bergejala dan 5 kasus konfirmasi tanpa gejala.

Dua kasus berada di Kecamatan Batu Aji, 1 di Sei Beduk, 1 di Lubuk Baja, 1 di Sekupang, 1 di Batu Ampar, 1 di Bengkong dan 1 di Nongsa.

Gugus Tugas juga mencatat penambahan 25 pasien sembuh dari Covid-19, sehingga total pasien sembuh menjadi 5873 orang.

Dari 25 pasien sembuh tersebut, 8 diantaranya beralamat di Kecamatan Batam Kota, 3 di Lubuk Baja, 2 di Batu Ampar, 3 di Bengkong, 2 di Sekupang, 2 di Sagulung, 5 di Belakang Padang.

Pasien Covid-19 yang menjalani perawatan berkurang menjadi 158 orang. Jumlah pasien meninggal sebanyak 155 orang.

Berikut perkembangan COVID-19 berdasarkan Kecamatan di Kota Batam seperti dalam siaran pers Tim Gugus Tugas COVID-19 Batam, Kamis(1/4/2021) malam:

Batu Ampar: sedang dirawat 6(zona kuning). Belakang Padang: sedang dirawat 0 (zona hijau).

Sekupang: sedang dirawat 17(zona merah muda). Batu Aji: sedang dirawat 10(zona kuning).

Bulang: sedang dirawat 0(zona hijau). Sagulung: sedang dirawat 9(zona kuning).

Sei Beduk: sedang dirawat 17(zona merah muda). Galang: sedang dirawat 0(zona hijau).

Bengkong: sedang dirawat 19(zona merah muda). Lubuk Baja: sedang dirawat 22(zona merah).

Nongsa: sedang dirawat 4(zona kuning). Batam Kota: sedang dirawat 54(zona merah)./RD_JOE

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

38 menit ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.