BATAM – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Batam mengumumkan penambahan 164 kasus baru positif Covid-19 pada Selasa(8/6/2021). Dengan penambahan ini, tercatat ada 10.265 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Batam.
Berdasarkan data Tim Gugus Covid-19 Kota Batam, dari 164 kasus baru tersebut, 107 diantaranya merupakan kasus konfirmasi bergejala, 40 kasus konfirmasi tanpa gejala, 1 kasus konfirmasi perjalanan impor dan 16 kasus konfirmasi kontak.
Gugus Tugas juga mencatat penambahan 133 pasien sembuh dari Covid-19, sehingga total pasien sembuh menjadi 9.059 orang.
Pasien Covid-19 yang menjalani perawatan bertambah jadi 986 orang. Jumlah pasien meninggal 220.
Berikut perkembangan COVID-19 berdasarkan Kecamatan di Kota Batam seperti dalam siaran pers Tim Gugus Tugas COVID-19 Batam, Selasa(8/6/2021) malam:
Sekupang: sedang dirawat 213(zona merah). Batam Kota: sedang dirawat 190(zona merah).
Batu Aji: sedang dirawat 152(zona merah). Sagulung: sedang dirawat 115(zona merah).
Nongsa: sedang dirawat 67(zona merah). Lubuk Baja: sedang dirawat 61(zona merah).
Sei Beduk: sedang dirawat 60(zona merah). Bengkong: sedang dirawat 60 (zona merah).
Batu Ampar: sedang dirawat 51(zona merah). Belakang Padang: sedang dirawat 16 (zona merah muda).
Bulang: sedang dirawat 1(zona kuning). Galang: sedang dirawat 0 (zona hijau)./RD_JOE
DoxaDigital, agensi digital asal Jakarta yang berfokus pada strategi pemasaran berbasis data dan hasil, dengan…
Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo meninjau langsung fasilitas Sekolah Rakyat Terintegrasi (SRT) 30 Medan…
Dalam beberapa tahun terakhir, padel menjadi olahraga yang makin populer di kalangan urban Indonesia. Tahun…
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta menegaskan komitmennya dalam menjaga keselamatan dan…
Langkat terus menguatkan komitmennya, mengoptimalkan langkah menuju Kabupaten Smart City. Menjadi daerah terbesar kedua di…
Bali, 7 November 2025 – Squeeze Sundown, signature partnership event dari Squeeze, kembali hadir dengan volume keenam bertajuk “Tropical Voyage” sebagai penutup rangkaian…
This website uses cookies.
View Comments