Categories: BATAM

Urus Administrasi Kependudukan di Batam Kini Bisa via WhatsApp

BATAM-Sejak munculnya kasus corona virus disease (Covid-19) di Batam, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Batam telah mengurangi aktivitas pertemuan antar individu. Ini sejalan dengan anjuran pemerintah untuk melakukan social dan physical distancing dalam rangka meminimalisir penyebaran Covid-19.

Pelayanan Disdukcapil yang biasanya tatap muka pun dialihkan ke sistem daring (online) melalui https://www.disdukcapilbisa.batam.go.id. Guna memudahkan layanan pengurusan berkas kependudukan, Disdukcapil juga menyiapkan sarana berupa nomor Whatsapp khusus.

“Kemarin kami sudah buka online. Namun sepertinya masyakarat ada yang kesulitan untuk mendaftar online, jadi kami coba buka melalui Whatsapp,” kata Kepala Disdukcapil Batam, Said Khaidar di Sekupang, Senin (13/4).

Disdukcapil Batam menyiapkan nomor berbeda untuk tiap layanan administrasi kependudukan. Tujuannya agar memudahkan petugas dalam memproses berkas yang masuk.

Nomor yang disiapkan untuk pengurusan akta lahir yaitu 081277632097. Kemudian untuk pengurusan KTP-elektronik bisa mengontak nomor Whatsapp 081270200432.

Selanjutnya akta kematian dan pengesahan anak ke nomor 081372918783. Serta akta perkawinan dan perceraian bisa melalui nomor 081270200432.

“Silakan masyarakat pilih nomor yang sesuai untuk layanan yang dibutuhkan. Kelengkapan berkas bisa dikirim saat pengajuan tersebut,” pesannya.

Terkait perekaman KTP-elektronik, Said mengatakan untuk sementara masih ditutup hingga batas waktu yang belum ditentukan. Hal ini dikarenakan jarak antara pemohon dan petugas cukup dekat saat perekaman data biometrik. Sehingga berisiko terjadi kontak langsung antar individu.

“Kami harap masyarakat bersabar. Untuk yang urgent (darurat) kami usahakan beri pelayanan. Intinya kami tetap utamakan pelayanan ke masyarakat,” tuturnya.(MCB)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Pembangunan Proyek Ekosistem Industri Baterai EV Bisa Dukung Transisi Energi

Komite Penghapusan Bensin Bertimbal (KPBB) mengapresiasi langkah Grup MIND ID dalam membangun proyek ekosistem industri…

8 jam ago

Pemesanan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Lebih Dekat dengan Jadwal Keberangkatan

Palembang, 11 Juli 2025 - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai tanggal 10 Juli 2025…

13 jam ago

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

17 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

17 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

17 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

17 jam ago

This website uses cookies.