Categories: KEPRI

Wabah PMK Tak Surutkan Jamaah Muslim Rumkital dr.MDTS untuk Berkurban

KEPRI – Jamaah Muslim Rumkital dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang melaksanakan Sholat Idul Adha yang merupakan bagian dari ritual yang dilaksanakan kaum muslimin untuk menyambut datangnya Hari Raya Idul Adha 1443 H/2022 M , pada Minggu (10/7/2022).

Kegiatan yang dilaksanakan di lapangan terbuka di areal samping Mushola Ar Rasyid Rumkital setempat Jln. Ciptadi No. 01 Tanjungpinang Kepri tersebut, mengikuti keputusan pemerintah melalui sidang isbat yang menetapkan 10 Dzulhijjah 1443 H jatuh pada tanggal 10 Juli 2022.

Dalam kesempatan tersebut selaku imam dan khotib, Ustadz Ahmad Salman dari Pimpinan Majelis Dzikir Thoriqotul Jannah Tanjungpinang dan sabagai bilal Ustadz Dinu Mustaqim yang merupakan anggota PPNPN Rumkital setempat.

Dengan mengangkat tema Idul Adha 1443 H/2022 Menumbuhkan Kepedulian Sosial, dalam kesempatan tersebut khotib mengajak kepada para prajurit Rumkital dr. Midiyato Suratani untuk lebih mengintensifkan serta mendalami dan menghayati serta dapat mengamalkan hakikat dari makna ibadah kurban dalam pelaksanaan tugas dan kewajibannya berbangsa dan bernegara.

Dari hasil pengamatan, jika pada dua tahun ke belakang, tantangan pelaksanaan sholat Idul Adha terletak pada proses pelaksanaannya, di tahun ini selesai pelaksanaan sholat id, terletak pada proses pelaksanaan pada ibadah qurban, mengingat bukan hanya membutuhkan penerapan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan terhadap penyebaran virus Covid-19, namun masalahnya justru muncul pada hewan yang akan dijadikan qurban.

Hal ini karena mengingat sebelumnya setelah adanya temuan soal kasus penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) atau yang disebut dengan Foot and Mooth Disease yang terjadi pada sapi dan kambing. Meski demikian, bukan berarti meniadakan ibadah qurban dan hal tersebut tidak menyurutkan semangat jamaah muslim Rumkital dr. Midiyato Suratani untuk ikut berqurban pada Hari Raya Idul Adha 1443 H.

Page: 1 2 3 4

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Transformasi Digital RSUD Kabupaten Sekadau: Meningkatkan Efisiensi dan Akses Layanan Kesehatan Bersama Periksa.id

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat, menghadapi tantangan dalam menyediakan layanan kesehatan…

3 jam ago

Pelindo Solusi Logistik Layani Kedatangan dan Mobilisasi 24 Gerbong KRL

Jakarta, 25 Maret 2025 – Keterlibatan PT Pelindo Solusi Logistik dalam mobilisasi unit KRL merupakan bentuk…

3 jam ago

Penurunan Nvidia (NVDA) di Akhir Pekan: Momentum ‘Super Bowl of AI’ Gagal Dimanfaatkan

Saham Nvidia mengalami penurunan lebih dari 3% setelah konferensi teknologi tahunan GTC 2025 yang dijuluki…

5 jam ago

Kata Kapolda Kepri Soal Perkembangan Kasus Korupsi Revitalisasi Pelabuhan Batu Ampar

BATAM – Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus(Ditreskrimsus) Polda Kepulauan Riau masih terus mendalami kasus dugaan…

10 jam ago

Paradiso Tour Hadirkan Layanan Transportasi Standar Pariwisata untuk Agen Travel!

Semarang, 18 Maret 2025 – Paradiso Tour, sebagai pemain utama di industri pariwisata, kembali berinovasi!…

16 jam ago

UMKM Wajib Tahu! Ini Cara Tingkatkan Omzet hingga 25% Saat Lebaran

Momen Lebaran selalu membawa berkah bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Lonjakan…

21 jam ago

This website uses cookies.