Categories: HeadlinesPOLITIK

Walikota Batam Pastikan akan Reshuffle Pejabat SKPD Batam

BATAM – swarakepri.com : Walikota Batam, Ahmad Dahlan memastikan akan segera melakukan reshuffle pejabat Satuan Kerja Perangkat Daerah(SKPD) yang ada dilingkungan Pemerintah Kota Batam.

“Any time reshuffle akan kita lakukan. Paling cepat bulan ini dan paling lambat bulan desember 2013,” ujar Dahlan seusai mengikuti upacara HUT RI ke-68 di Lapangan Tumenggung Abdul Jamal,hari ini, Sabtu(17/8/2013).

Terkait rencana reshuffle pejabat SKPD Pemko Batam tersebut, nama-nama para pejabat yang akan direshuffle kini santer beredar dikalangan media. Informasi yang berkembang para pejabat yang mengisi jabatan strategis akan direshuffle dengan berbagai alasan.

Salah seorang pejabat Pemko Batam kepada swarakepri mengaku rencana reshuffle saat ini terus menjadi pembahasan serius dikalangan para pejabat SKPD. Ia mengaku reshuffle kali ini sarat kepentingan politik karena banyaknya tekanan-tekanan dari berbagai pihak untuk mengganti pejabat tertentu.

“Paling banyak tekanan datang dari unsur pimpinan dewan,” ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya bahwa pada bulan Agustus 2013 ini Walikota Batam, Ahmad Dahlan dikabarkan akan melakukan reshuffle pejabat SKPD mulai dari eselon I sampai eselon IV.

Berdasarkan informasi yang dihimpun swara kepri dilapangan, perombakan pejabat SKPD Pemko Batam ini dilakukan karena banyaknya laporan dari masyarakat yang mengeluhkan kinerja beberapa kepala SKPD yang tidak memuaskan.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Future Makers 2025: BINUS Bandung Tampilkan Semangat Creative Technology untuk Masa Depan

Bandung, 28 Oktober 2025 — Rangkaian kegiatan Future Makers 2025 yang diselenggarakan oleh BINUS University…

2 jam ago

Jaksa Cabut Banding Kasus TPPU Judi Online W88, Ini Kilas Balik Kasusnya

BATAM - Jaksa Penuntut Umum(JPU) Kejaksaan Negeri Batam telah mencabut perkara banding kasus tindak pidana…

3 jam ago

Misbakhun Dorong Skema Likuiditas dan Insentif Pajak untuk Sukseskan Program 3 Juta Rumah Prabowo

Ketua Komisi XI DPR RI Mukhamad Misbakhun mengusulkan penguatan skema likuiditas dan insentif fiskal bagi…

3 jam ago

Sidang Tuntutan Kasus Mini Lab Narkoba 2 Kali Tunda, Tuntutan Belum Siap Hingga Data SIPP PN Batam Sempat Gangguan

BATAM - Sidang Kasus Clandestine Mini Lab (Laboratorium Mini Rahasia) narkotika di Apartemen Kawasan Harbour…

5 jam ago

pixiv × hololive Indonesia Gelar “hololive Indonesia Art Battle!

Perusahaan pixiv Inc. yang kantor pusatnya berada di Shibuya, Tokyo dengan Yasuhiro Niwa sebagai CEO,…

6 jam ago

Resmi Hadir di Jakarta, Yumindo Gorden & Interior Memperkenalkan Standar Baru

JAKARTA, 4 Nopember 2025 – Yumindo Gorden & Interior, penyedia solusi penutup jendela terkemuka, hari…

9 jam ago

This website uses cookies.