Categories: NASIONAL

Warga Rela Pada Kebijakan Jokowi, Asal..

Kebijakan Gubernur Joko Widodo berupa pembatasan kendaraan di jalan raya berdasarkan nomor polisi (nopol) genap-ganjil disambut warganya dengan kerelaan.

Namun demikian, warga juga yakin para orang kaya akan berkelit dari aturan itu dengan menambah koleksi mobil dengan nopol yang belum mereka punyai. “Bakal banyak yang beli mobil baru dan bekas. Juga akan ramai jual beli nopol,” kata Wibi Anhari (26 tahun) seorang warga Klender, Jakarta Timur.

Menurut Wibi, dirinya rela untuk mengikuti instruksi dari Gubernur yang akrab disapa Jokowi itu. Dia menunjukkan kerelaannya dengan naik kendaraan umum di saat pelat kendaraannya haram untuk hinggap di jalanan Ibu Kota.

Seorang warga Jatiwaringin, Jakarta Timur, Adi Sembiring (26 tahun) melontarkan hal yang tidak jauh berbeda. Dia yang sehari-hari mengendarai motor untuk bekerja rela berkorban demi bangsa dan negara untuk mengatasi kemacetan. “Yah selang seling naik motor trus naik kendaraan umum tak jadi masalah yang penting gak macet lagi,” ujar dia.

Dengan adanya peraturan itu, Adi mengaku optimis kemacetan dapat teratasi. Menurut dia, tidak ada masalah apabila harus keluar dana lebih besar dari biasanya untuk ongkos kendaraan umum.

Adi mengungkapkan, tidak terpikir untuk membeli kendaraan lagi yang berlawanan pelat nomornya dengan yang sudah dia miliki. Namun, dia berpikiran, para warga yang kelebihan duit akan melakukan hal tersebut.

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.