Categories: BATAM

XTC Batam Bagikan 100 Kg Beras Gratis Kepada Warga

BATAM-Ormas Exalt to Creativity (XTC) Kota Batam membagikan sebanyak 100 Kilogram (Kg) beras secara gratis kepada warga pada Jumat (10/2020).

Aksi itu dilakukan di beberapa titik, seperti di lampu merah Simpang Kalista, Simpang Frengky, Simpang Kara, Simpang Kepri Mall dan berakhir di area Alun-alun Engku Putri.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap dampak dari wabah Covid-19 yang saat ini menjadi pandemi di seluruh dunia.

Plt Ketua XTC Kota Batam, Panji Pratama mengatakan, kegiatan tersebut juga merupakan bentuk konsistensi XTC untuk terus bergerak ke arah yang lebih postif.

“Ini juga sebagai bukti bahwa kami konsisten terus melakukan kegiatan yang positif,” ujarnya kepada swarakepri.

Kata dia, pihaknya juga mengajak seluruh masyarakat Kota Batam yang mempunyai rezeki lebih untuk melakukan aksi serupa.

“Kami juga mengajak seluruh masyarakat Kota Batam yang mempunyai rezeki lebih untuk saling berbagi kepada yang lebih membutuhkan, karena bagi mereka yang membutuhkan tidak melihat seberapa banyak yang kita beri, tetapi keikhlasan kita yang mereka butuhkan,” ungkapnya.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Pembina XTC Kota Batam Putra Yustisi Respaty mengatakan, selaku ketua pembina ia sangat mengapresiasi kegiatan yang telah dilakukan oleh anak-anak XTC tersebut.

“Kegiatan ini bentuk wujud kepedulian mereka kepada masyarakat Kota Batam, tidak hanya sekedar dari ucapan namun mereka langsung mengaplikasikannya dalam bentuk tindakan yang langsung bisa di rasakan manfaatnya oleh masyarakat Kota Batam,” pungkasnya.

Diketahui, sebelum bertransformasi menjadi ormas, XTC ini dahulumya merupakan sebuah geng motor asal Bandung yang dikenal dengan kebrutalannya dan tidak lepas dari tindakan kriminal.

Namun hal tersebut sekarang telah berubah semenjak 17 Juni 2015 mereka pun secara resmi mendirikan sebuah organisasi kemasyarakatan dengan misi melakukan kegiatan yang lebih positif dengan harapan bisa mengubah stigma negatif masyarakat terhadap organisasi tersebut.

(Shafix)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

2 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

4 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

6 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

6 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

6 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

7 jam ago

This website uses cookies.