Categories: NASIONAL

Afdiwar : Kami Akan Pecat Pegawai yang Terlibat Percaloan

BATAM – Kepala Kantor Wilayah Badan Penyelenggara Jaminan Sosial(BPJS) Ketenagakerjaan Sumbar – Riau, Afdiwar Anwar menyatakan akan memecat pegawainya jika terbukti terlibat praktek pencaloan pencairan Jaminan Hari Tua(JHT) di BPJSTK Cabang Batam.

 

Dia menegaskan BPJS Ketenagakerjaan memiliki komitmen tinggi dan tanpa basa-basi untuk melakukan hal itu, karena telah mencemari nama dan institusi.

 

“Kalau ada orang dalam yang bermain, tanpa melampaui kewenangan saya, kantor pusat akan pecat,” ujar Afdiwar kepada wartawan di ruang rapat Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Nagoya Batam, Selasa (12/4/2016) malam.

 

Dia berharap kepada masyarakat agar memberitahukan jika ada kinerja dan pelayanan dari BPJS Ketenagakerjaan yang tidak memuaskan agar bisa segera ditindak lanjuti.

 

Afdiwar juga mengatakan bahwa selama ini BPJS Ketenagakerjaan Cabang Nagoya telah memberikan kemudahan kepada masyarakat Batam untuk proses pencairan Jaminan Hari Tua (JHT) melalui beberapa cara yakni SPO Bank, penjadwalan nomor antrean, penambahan kuota 100 orang per hari, e-Klaim dan yang weekend service.

 

“Ibarat masakan minang, kalau enak kasih tahu orang lain, kalau kurang kasih tahu kami, supaya semuanya jelas,” harapnya.

 

Meski demikian, Afidiwar mengaku selalu terbuka untuk menerima masukan dari media dan masyarakat untuk meningkatkan pelayanan yang berstandar internasional.

 

“Tidak ada gading yang tak retak, namun kami akan tetap berikan pelayanan terbaik. Tidak hanya sebatas indonesia, tapi dunia,” pungkasnya.

 

(red/dro)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

1 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.