Categories: BATAM

Amsakar Instruksikan Seluruh Camat Selesaikan Verifikasi dan Validasi BDT

BATAM – Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengistruksikan kepada seluruh Camat dan Lurah agar menyelesaikan program verifikasi dan validasi Basis Data Terpadu (BDT) untuk Tahun 2018.

Hal ini disampaikan Amsakar dalam rapat evaluasi BPNT dan hasil verifikasi dan validasi Basis Data Terpadu yang digelar di lantai 5 Kantor Wali Kota Batam, Selasa (19/9/).

Ia juga menghimbau agar seluruh Camat dan Lurah mengikutsertakan RT dan RW dalam penyelesaian verifikasi dan validasi data penanganan fakir miskin Kota Batam.

“Ikut sertakan RT, RW, Lurah, camat dan TKSK. Kesepakatan bersama inilah yang menjadi basis data di tingkat kecamatan dan kelurahan masing-masing, nanti dibuat rekapitulasi,” jelasnya.

Amsakar meminta seluruh Lurah memberikan perhatian serius dalam penyelesaian verifikasi dan validasi data yang dimulai pada bulan juli lalu.

“Tolong ini dijadikan perhatian khusus, yang menjadi catatan di penyelenggaraan pemerintahaan daerah ini satu diantaranya karena tidak ada sinkornisasi data dalam persoalan angka kemiskinan,” ucapnya.

Baca Juga : Pemko Batam Gelar Bimtek Verifikasi dan Validasi Data PMKS

Menurutnya angka kemiskinan harus jelas, sesuai dalam laporan penyelenggara pemerintah daerah.

“Ini tidak bisa di anggap pekerjaan ringan, ini harus segera dibetulkan, angka-angka kemiskinan, barometernya harus jelas, gagal atau berhasilnya kita dilihat disini. Saya harapkan tanggal 24-25 September sudah harus Selesai,” pungkasnya.

 

 

 

Penulis : Tatang Hidayat

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Jangan Asal Cabut! Begini Cara Merestart Router WiFi yang Tepat agar Koneksi Stabil dan Perangkat Awet

Saat koneksi internet tiba-tiba melambat atau terputus, reaksi spontan banyak pengguna adalah mencabut kabel router…

47 detik ago

ANAK PETANI JUGA BISA BISNIS PROPERTI : Perjalanan Jatuh Bangun Developer Ali Sarbani

“Bukan uang yang utama, tapi bagaimana kita bisa memberi manfaat.” Kutipan ini bukan hanya semboyan…

1 jam ago

KAI Wujudkan Inklusivitas bagi Perempuan dalam Semangat Kartini

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Kereta Api Indonesia (Persero) menegaskan komitmennya sebagai perusahaan yang…

1 jam ago

Kepatihan Management Gandeng KREEN Indonesia: Revolusi Sistem Penjurian di Dunia Pageant Kalimantan Barat

Kepatihan Management, unit usaha di bawah Kepatihan Jaga Pati yang dibina oleh Bapak Alexander Wilyo,…

2 jam ago

Gratis! Sribu Ajak Perempuan Pelaku Bisnis Hadapi Tantangan Lewat ‘Women Who Lead’

Platform freelancer terkemuka di Indonesia, Sribu, akan menggelar acara bertajuk “Women Who Lead: Strategi Bangun…

7 jam ago

Nikmati Diskon Sampai 15% untuk ‘Easter Brunch’ Bersama Keluarga di Grand Mercure Bali Seminyak

Grand Mercure Bali Seminyak rayakan Paskah dengan Easter Sunday Brunch pada 20 April 2025 di…

7 jam ago

This website uses cookies.