Categories: BATAM

Anggaran Bawaslu Batam pada Pilkada 2020 Senilai Rp11,4 Miliar

BATAM-Pemerintah Kota Batam menyiapkan Rp 11,4 miliar untuk pengawasan pemilihan kepala daerah. Anggaran ini disiapkan untuk semua kegiatan yang berlangsung di Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Batam.

“Rp 11,4 miliar itu sudah semua. Sudah untuk honor panwascam, termasuk bimtek PTPS (pengawas tempat pemungutan suara),” kata Ketua Bawaslu Batam, Syailendra Reza di Jodoh, pekan lalu.

Menurut Reza, bimbingan teknis bagi PTPS ini yang memakan biaya cukup banyak. Bimtek harus dilakukan dua kali, dengan peserta mencapai ribuan orang sesuai jumlah TPS di Batam nantinya.

“Bimtek PTPS ini yang memakan biaya banyak. Harus sewa fasilitas. Orangnya banyak. Kemarin (Pemilu lalu) 3.000-an. Sekarang mungkin berkurang,” ujarnya.

Reza mengatakan jumlah TPS nanti kemungkinan besar berkurang dibanding pemilihan presiden-wakil presiden serta pemilihan legislatif April 2019 lalu.

Pada pemilu lalu, jumlah pemilih per TPS hanya maksimal 300 orang disebabkan kotak yang dipilih cukup banyak. Sementara pada pemilihan kepala daerah (pilkada) tahun depan, warga hanya memilih wali kota-wakil wali kota serta gubernur-wakil gubernur.

“Untuk pilkada nanti bisa 500-800 orang pemilih per TPS. Perkiraan PTPS kita rekrut 1.800. Kalau bertambah otomatis kita sesuaikan,” kata dia.

Anggaran yang didapat dari Pemko ini, sambung Reza, lebih besar dibanding pemilu sebelumnya. Antara lain karena lamanya waktu menuju hari H pemilihan.

“Dulu masa kerjanya 7-9 bulan. Sekarang hampir setahun,” sebutnya.

Sementara itu, Wali Kota Batam Muhammad Rudi berjanji akan segera mencairkan anggaran untuk Bawaslu. Anggaran ini akan ia cairkan di akhir Desember 2019 atau awal Januari 2020.

“Minggu depan saya cairkan semua, Rp 11,4 miliar. Sehingga tidak ada lagi alasan honor tak keluar,” kata Rudi usai menghadiri pelantikan 36 panitia pengawas kecamatan (panwascam) di Hotel Pacific Palace, Senin (23/12). (MCB)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 jam ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 jam ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

9 jam ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

10 jam ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

23 jam ago

Bukan Sekadar Agensi, Longetiv.id Hadir Sebagai Mitra Tumbuh Digital Bisnis Lokal

Rizki Dewantoro Luncurkan Longetiv.id: Agensi Digital Marketing Baru untuk Transformasi Bisnis di Indonesia Rizki Dewantoro…

23 jam ago

This website uses cookies.