Categories: BATAMHeadlines

Batam Kekurangan Destinasi Wisata

BATAM – Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau, Buralimar mengatakan,  Batam harus membuat destinasi wisata baru untuk menarik minat kunjungan wisatawan lokal maupun luar negeri.

“Kota Batam sangat kekurangan destinasi wisata,” kata Buralimar saat acara seminar dan press conference BP Batam International Culture Carnival di Balairungsari, gedung BP Batam, Jumat (15/12/2017).

Ia mengatakan, karena kekurangan destinasi wisata, warga Batam terpaksa ke luar kota untuk berakhir pekan maupun mengusir kepenatan.

“Saya berharap inilah titik awal BP Batam membuka destinasi wisata baru. Kampung Vietnam sangat berpotensi jika dikelola dengan bagus,” tutur Buralimar.

Ia optimis jika destinasi wisata di Batam diperbanyak, maka dampaknya juga akan sangat besar terhadap pendapatan daerah mengingat Batam merupakan pintu masuk wisatawan luar negeri.

“Batam harus jadi yang terdepan, jangan sampai kalah dengan daerah lain,” ujarnya.

Menanggapi hal tersebut, Kepala BP Batam, Lukita Dinarsyah Tuwo mengatakan bahwa ke depan pihaknya akan mengundang investor dalam maupun luar negeri yang siap membangun destinasi wisata baru di Batam.

“Kami siap membangun ikon-ikon baru di Batam, bagaimana supaya wisatawan betah di Batam. Secepatnya akan kami undang para investor, mudah-mudahan cepat terealisasi,” kata Lukita.

Lukita juga berencana akan membangun kebun binatang tidak jauh dari Kampung Vietnam kemudian membuat semacam Patung Garuda Wisnu Kencana di Bali.

“Kami akan menghidupkan kampung tua untuk menjadi destinasi wisata budaya,” tutupnya.

 

Penulis  : Roni Rumahorbo
Editor    : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

4 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.