Diduga Bawa Narkotika, Petugas Patroli Bea Cukai Tembak KLM Wahyu 5 – SWARAKEPRI.COM
HUKRIM

Diduga Bawa Narkotika, Petugas Patroli Bea Cukai Tembak KLM Wahyu 5

Dua ABK Tertembak

BATAM – www.swarakepri.com : Petugas Patroli Kapal Bea Cukai Karimun 9002 menembaki lambung kapal KLM Wahyu 5 karena diduga mengangkut barang larangan berupa gula dan narkotika  milik salah satu pengusaha di Batam ,  pagi tadi,Kamis(23/5/2013) diperairan Indonesia atau setengah Mil dari Tanjung Sengkuang Batam.

Akibat penembakan tersebut dua orang ABK KM Wahyu yakni lukman terkena luka ditembak di bagian punggung dan saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Harapan Bunda, sementara satu orang ABK lainnya bernama Eko tertembak di bagian tangan dan masih dirawat di Rumah Sakit Budi Kemuliaan Batam.

Kapolsekta Batu Ampar, Kompol Zaenal Arifin ketika dikonformasi membenarkan adanya insiden tersebut. Ia mengaku bahwa saat ini pihak Kepolisian dari Polsekta Batu Ampar melakukan pengamanan di Kantor Bea Cukai Batam untuk mengantisipasi adanya serangan dari pemilik kapal KLM Wahyu 5.

“Atas permintaan Bea Cukai Batam, Kami diperintahkan Polresta untuk melakukan pengamanan di Kantor Bea Cukai Batam, ujar Zaenal.

Sampai berita ini diunggah belum ada konfirmasi dari Bea Cukai Batam.(red)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top